SuaraSulsel.id - Mobil Toyota Kijang Innova DD 1192 BW menghantam sejumlah kendaraan di jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Kamis, 18 Agustus 2022. Kecelakaan terjadi akibat sang sopir melawan arus.
Warga yang melihat kejadian itu langsung murka. Mengerumuni dan merusak mobil bernomor polisi DD 1192 BW. Beruntung, hanya mobilnya saja yang dirusak warga.
"Sopirnya diamankan polisi. Karena melarikan diri masuk kampus dan dikejar mahasiswa. Bapak-bapak, sudah tua," ujar Herman, salah satu Pak Ogah di Jalan Urip Sumoharjo.
Herman mengaku mobil tersebut datang dari arah Flyover. Diduga akan menuju ke Mal Nipah.
Mobil berwarna silver itu sempat terlihat masuk di parkiran mal. Tak lama berselang, ia keluar di jalur pintu keluar.
Bukannya lurus, mobil malah melawan arus dan hendak menyebrang di depan minimarket.
Mobil sempat menabrak becak motor, sepeda motor, dan tiga mobil. Warga dan pengendara yang emosi, langsung mengejar kendaraan tersebut.
Sang sopir yang belum diketahui identitasnya itu lalu memacu kendaraannya masuk ke dalam kampus Universitas Muslim Indonesia (UMI). Saat hendak keluar, mobil lalu dihadang di gerbang oleh Satpam.
"Mobil masuk ke kampus. Mungkin panik karena habis tabrak orang. Nanti berhenti saat dikejar mahasiswa dan terjebak di gerbang keluar. Karena Satpam langsung tutup pagar," ungkapnya.
Baca Juga:Puluhan Penyelam di Kota Makassar Kibarkan Bendera Merah Putih di Bawah Laut
Salah satu saksi mata, Angga Putra menambahkan salah satu korban tabrakan itu dalam keadaan hamil. Saat ini, korban sudah dilarikan ke Rumah Sakit Ibnu Sina.
"Ada cewek naik motor yang dia tabrak dalam keadaan hamil. Sudah dilarikan ke rumah sakit Ibnu Sina," ujarnya.
Ia mengaku sempat mendengar di lokasi bahwa mobil tersebut hasil curian. Mobil sudah melaju dengan kecepatan tinggi dari Jalan Sunu.
"Katanya mobil hasil curian. Dari jalan Sunu sudah kencang, sampai depannya UMI ada pengendara motor dan dua mobil yang dia tabrak," bebernya.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing