SuaraSulsel.id - Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto membuka kegiatan pembinaan mubalig pemerintah Kota Makassar bekerjasama Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Masjid Musallah Indonesia Muttahidah (DPP IMMIM).
Bertempat di Gedung IMMIM Jalan Jendral Sudirman Makassar, Selasa 6 April 2021.
Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Pemkot Makassar Moh. Syarif mengatakan latar belakang digelarnya pembinaan mubalig karena adanya arus modernisasi yang begitu deras. Sehingga pemerintah kota dan IMMIM menggelar pembinaan mubalig. Dalam rangka memperkuat iman. Khususnya bagi generasi muda.
"Era digitalisasi saat ini sangat mengkhawatirkan, dimana generasi kita mengalami kemerosotan iman. Akibat derasnya arus modernisasi. Ini menimbulkan masa jahiliah baru, sebagai birokrat kita harus imbangi itu dengan terobosan seperti pembinaan mubalig seperti ini," katanya.
Baca Juga:Debindo Somasi Mantan Pj Wali Kota Makassar Iqbal Suhaeb, Desak Bayar Utang
Sementara itu Danny Pomanto mengingatkan peran mubaligh dalam kegiatan pembinaan mubaligh seperti ini. Mampu menangkal paham-paham radikalisme. Serta dapat menjawab isu-isu yang meresahkan di tengah masyarakat.
"Jelang bulan Ramadhan kita isi dengan kualitas pesan dakwah yang mendalam dan baru. Untuk menangkal isu-isu yang meresahkan masyarakat," jelasnya.
Danny Pomanto juga menitipkan tiga hal dalam menghadapi cobaan bencana yang melanda Kota Makassar. Seperti adanya angin kencang, banjir, serta pandemi Covid-19
"Kuncinya adalah doa, pandemi kita harus lawan dengan membuat konsep digitalisasi lewat Program Makassar Recover. Terakhir, kita harus perkuat anak-anak kita dengan akhlakul karimah. Serta menananamkan alquran dalam kepalanya," terang Danny Pomanto.
Baca Juga:Mewah! Sarah Ahmad Sewa Gedung Bioskop untuk Acara Ulang Tahun Nurhidayat