- PT Vale Indonesia membuka lowongan posisi Senior Coordinator untuk warga Luwu Timur berdomisili di sana.
- Posisi tersebut mensyaratkan pengalaman minimal enam tahun dan menguasai komunikasi jurnalistik mahir.
- Pendaftaran dilaksanakan secara daring melalui situs resmi perusahaan dan ditutup pada 14 Januari 2026.
SuaraSulsel.id - PT Vale Indonesia Tbk kembali membuka kesempatan berkarir bagi putra-putri terbaik Kabupaten Luwu Timur.
Perusahaan tambang nikel terkemuka ini mencari talenta profesional untuk mengisi posisi strategis di bidang komunikasi dan hubungan masyarakat.
Sesuai dengan komitmen keberagaman dan inklusi, lowongan ini terbuka bagi perempuan, laki-laki, dan penyandang disabilitas yang memenuhi kualifikasi.
Posisi yang Dibuka:
Baca Juga:Gubernur Sulsel Groundbreaking 'Jalan Tol' 35 KM Hubungkan Luwu Timur dan Sulawesi Tengah
Senior Coordinator for Publication, Reporting, and Public Relations
Tugas Utama:
-Menyusun dan melaksanakan rencana komunikasi strategis untuk menjaga citra positif perusahaan.
-Mengelola saluran komunikasi (media cetak, online, dan multimedia).
-Menyusun laporan kinerja perusahaan, termasuk Program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM).
Baca Juga:Petani Lada Luwu Utara Tolak Pembangunan Markas TNI di Blok Tanamalia PT Vale
-Membangun hubungan baik dengan pemangku kepentingan eksternal dan internal.
-Memastikan standar Keselamatan, Kesehatan Kerja, dan Lingkungan (K3S) terjaga di lingkungan kerja.
Persyaratan Utama:
-Pendidikan: Minimal S1 (Komunikasi, PR, Jurnalistik, Pemasaran, atau bidang terkait lainnya).
-Pengalaman: Minimal 6 tahun di bidang komunikasi korporat, penerbitan, atau hubungan media.
-Domisili: Wajib memiliki KTP Kabupaten Luwu Timur.