Viral Warga Makassar Beli Mobil Pakai Uang Koin, Hasil Menabung 4 Tahun

Pedagang kaki lima di Kota Makassar membuat heboh pegawai di kantor penjualan mobil

Muhammad Yunus
Selasa, 28 September 2021 | 17:10 WIB
Viral Warga Makassar Beli Mobil Pakai Uang Koin, Hasil Menabung 4 Tahun
Pedagang kaki lima di Kota Makassar membuka hasil tabungan uang koin selama 4 tahun. Saat dihitung langsung digunakan untuk membeli mobil, Selasa 28 September 2021 [SuaraSulsel.id / Lorensia Clara Tambing]

Uang itu nantinya akan dihitung ulang pihak dealer, apakah nominal sudah sesuai atau belum.

"Itu bisa ditimbang karena sudah ada ukurannya jadi sisa dipisahkan sesuai nominalnya," ungkapnya.

Ungkapan rajin menabung pangkal kaya dibuktikan oleh seorang warga Kota Makassar. Meski setiap hari hanya menabung uang koin, pedagang kaki lima ini bisa mengumpulkan ratusan juta rupiah.

Hal itu dibuktikan oleh Asriadi Syamsuddin, warga Kota Makassar.

Baca Juga:Dikalahkan Barito Putera, Milo Sebut PSM Makassar Kurang Beruntung

Hari ini Asriadin dan istrinya mendatangi Kantor Pemasaran Kalla Toyota di Jalan Hos Cokroaminoto, Kota Makassar. Mereka membawa uang recehan yang ditaruh dalam galon dan kardus.

Asriadi menaruh pecahan uang recehan Rp500,- dan Rp1.000 di dalam sembilan galon air. Sementara uang Rp2.000 ditaruh di dalam kardus.

Kontributor : Lorensia Clara Tambing

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini