SuaraSulsel.id - Keluarga almarhum tetap yakin, jenazah TGH Lalu Albayani Akbar menghilang saat dimasukkan ke dalam liang lahat.
Hal ini diungkapkan Surya Panca Putra, anak angkat almarhum yang ditugaskan sebagai Juru Bicara keluarga almarhum TGH Lalu Albayani Akbar.
Surya mengaku sampai saat ini keluarga almarhum tidak pernah membantah video viral yang menyebut jenazah almarhum hilang.
"Keluarga tidak bantah. Kami yakin jenazah menghilang. Bahkan sejak jenazah dimasukkan ke dalam peti," ungkap Surya kepada Suara.com, Minggu 15 Agustus 2021.
Baca Juga:Viral! Mau DImakamkan, Jasad Ulama Menghilang
Surya mengaku sejumlah petugas dari kepolisian memang sudah berkunjung menemui keluarga almarhum. Untuk mengklarifikasi video viral tersebut. Namun keluarga dan murid almarhum tetap yakin jenazah menghilang.
"Mau diterima atau tidak diterima silahkan. Tidak merugikan siapa-siapa. Buat saja berita yang bijaksana," kata Surya Panca Putra.
Sebelumnya viral video almarhum TGH Lalu Bayan Akbar, ulama Tarekat Naqsabandiyah saat dimakamkan di Desa Padamara, Sukamulia, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat. Perekam video histeris menyebut jenazah hilang dan mengucapkan kalimat syukur.
Surya menyebut, perekam video tersebut adalah salah satu anak perempuan almarhum. Tidak ada maksud untuk memviralkan video tersebut.
"Yang memasukkan ke dalam liang lahat adalah murid almarhum," ungkap Surya.
Baca Juga:Jenazah Alim Ulama Menghilang di dalam Liang Lahat Saat Dimakamkan, Ini Cerita Keluarga
![TGH Muammar Arafat Pimpinan Pondok Pesantren Darul Falah Mataram, Nusa Tenggara Barat [SuaraSulsel.id / Youtube Jalan Tengah]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/08/15/66633-jenazah-hilang.jpg)
Analisis TGH Muammar Arafat Pimpinan Pondok Pesantren Darul Falah Mataram