SuaraSulsel.id - Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan (MSP), Departemen Perikanan, Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan (FIKP) Unhas, melaksanakan kegiatan pengabdian pada masyarakat, di Kelurahan Losari, Kota Makassar.
Ketua Prodi MSP Unhas Nadiarti menjelaskan, kegiatan pengabdian ini dimaksudkan untuk mengurangi pencemaran laut. Mengangkat tema: Pengolahan Limbah Rumah Tangga Masyarakat Pesisir Kelurahan Losari Kota Makassar.
Menurut Nadiarti, kegiatan ini berlangsung secara hybrid dan melibatkan kurang lebih 40 peserta. Sebanyak 20 orang mengikuti secara luring (luar jaringan) dan sisanya ikut secara daring (dalam jaringan).
“Khusus kegiatan luring, kami menerapkan protokol kesehatan secara ketat," ujar mantan Wakil Dekan 2 FIKP itu, Kamis 17 Juni 2021.
Baca Juga:Deposito Nasabah Rp 20 Miliar Hilang, BNI Klaim Tak Ada Dana Masuk
Nadiarti berharap kegiatan ini dapat menambah wawasan dan keterampilan masyarakat dalam mengolah sampah rumah tangga menjadi pupuk. Dapat meningkatkan penghijauan dan penghasilan tambahan bagi warga.
Ketua Panitia Khusnul Yaqin mengatakan, selain diisi dengan pengarahan akan pentingnya menjaga laut, pada kesempatan itu, Prodi MSP juga menyerahkan satu unit alat komposter kepada warga Kelurahan Losari. Diterima langsung Lurah Losari, Syahrial Syamsuri.
Menurut Khusnul, komposter tersebut berfungsi mengubah sampah organik menjadi kompos berupa pupuk cair.
“Kami juga mendemokan cara menggunakan komposter tersebut kepada warga dan berharap dapat ditiru oleh masyakat luas," ujar Khusnul.
Baca Juga:Cegah Covid-19, Wisuda Unhas Periode IV Tahap 2 Masih Berlangsung Luring Terbatas