Ia pun mengimbau kepada seluruh pedagang untuk terus berkoordinasi dan melaporkan segera jika peristiwa serupa terjadi lagi.
Kepala UPTD Losari, Akbar membantah oknum yang meminta sejumlah retribusi ke pedagang dari pihaknya. Menurutnya, kejadian itu baru pertama kali terjadi.
Akbar mengaku, saat itu pihak UPTD langsung bertindak dan mencari oknum tersebut.
"Itu malam langsung kita tindak dan itu masalah sudah kita selesaikan pada saat itu juga. Dan aksi itu sudah tidak berlanjut lagi," ujar Akbar
Baca Juga:JK: Aksi Teror di Makassar Tak Cuma Masalah Umat Katolik, Tapi Semua Pihak
Selain itu, Akbar juga mengecam oknum tersebut karena telah mengatasnamakan UPTD Losari dalam menjalankan aksinya. Ia mengaku kecolongan dengan itu.
"Itu kejadian baru, tetapi langsung ketahuan, makanya kita bertindak pada saat itu juga. Itupun saya dapat penyampaian langsung dari pedagang,' terangnya
Akbar menyebut, pihaknya telah melakukan pemanggilan kepada pelaku pungli, namun belum memprosesnya secara hukum. Alasannya karena persoalan kemanusiaan.
"Jadi yang melakukan pungli itu adalah petugas kebersihan. Dan mereka juga adalah pedagang asongan, dia mengaku salah tagih, harusnya dia tagih itu untuk swadaya kebersihan. Jadi ini ada salah paham," tandasnya.
Akbar juga menegaskan bahwa setiap pedagang yang mendapatkan perlakuan atau ada oknum yang mengatasnamakan UPTD meminta retribusi agar segera melaporkan.
Baca Juga:Bom Makassar, Habib Rizieq: Jika Ada yang Bilang Itu Jihad, Sangat Keliru
"Kalau ada seperti itu, langsung laporkan ke kita, saya pasti akan tindaki secepatnya," pungkasnya.