Model Cantik dari Makassar Dilamar, Jumlah Mahar Rp 1,7 Miliar

Rini dilamar kekasihnya menggunakan helikopter di Bali

Muhammad Yunus
Minggu, 25 Oktober 2020 | 14:30 WIB
Model Cantik dari Makassar Dilamar, Jumlah Mahar Rp 1,7 Miliar
Rini Marianti / Foto : Instagram Vieranni

SuaraSulsel.id - Rini Marianti atau biasa disapa Rini, perempuan kelahiran Kota Makassar, membuat heboh warganet. Rini dilamar kekasihnya menggunakan helikopter di Bali.

Rini atau Vieranni telah lama menggeluti dunia modeling. Sejak tahun 2016 sampai dengan saat ini masih tercatat sebagai model dalam salah satu majalah pria dewasa.

Tidak hanya itu, model cantik yang biasa tampil di acara kompetisi bela diri One Pride Indonesia sebagai girl One Pride MMA atau bidadari One Pride ini disebut mendapatkan mahar dan uang panaik dengan jumlah fantastis. Totalnya Rp 1,7 miliar.

Rincian mahar perempuan yang di status Facebooknya mengaku dari Bone tersebut adalah uang tunai Rp 100 juta, rumah seharga Rp 1,5 miliar, satu set perhiasan berlian seharga Rp 30 juta, dan perhiasan emas dengan harga Rp 50 juta.

Baca Juga:KPID Sulsel Kritik KPU Makassar, Akan Gelar Acara Debat di Jakarta

Kepada SuaraSulsel.id, Rini mengaku terkejut saat kekasihnya mengajak keliling menggunakan helikopter. Saat mendarat di pantai, sudah ada tulisan romantis.

Rini Marianti atau biasa disapa Vieranni, perempuan kelahiran Kota Makassar membuat heboh media sosial. Setelah dilamar kekasihnya menggunakan helikopter di Bali / Foto : Dokumentasi Rini
Rini Marianti atau biasa disapa Vieranni, perempuan kelahiran Kota Makassar membuat heboh media sosial. Setelah dilamar kekasihnya menggunakan helikopter di Bali / Foto : Dokumentasi Rini

“Seperti dalam foto,” kata Rini kepada SuaraSulsel.id, Minggu (25/10/2020).

Rini mengaku sekarang sudah berada di Kota Makassar. Untuk mempersiapkan pesta pernikahan yang rencananya akan digelar di salah satu hotel di Kota Makassar.

“Bapak saya Jeneponto, Mama Bugis Bone, saya lahir di Makassar,” ungkap Rini.

“Akad nikah tanggal 30 Oktober di Hotel The Rinra,” katanya.

Baca Juga:Heboh Pernikahan Ajudan Pribadi, Maharnya Bikin Nyesek Poll!

Proses lamaran terhadap Rini begitu romantis. Seorang pria berlutut di atas pasir. Tepat depan Rini. Meminta Rini menikah dengannya.

News

Terkini

Puasa Ramadhan 1444 Hijriah telah memasuki hari ke-7

News | 13:14 WIB

Saat pertandingan kualifikasi Piala Eropa 2024

News | 12:13 WIB

Jokowi memastikan harga sembako di daerah ini aman

News | 11:56 WIB

Pengendara di bawah umur dan tidak memakai helm juga diamankan

News | 09:32 WIB

Presiden Jokowi akan meresmikan proyek Kereta Api di Kabupaten Maros

News | 09:22 WIB

Ajaran menyimpang yang mengarah pada penyembahan berhala

News | 12:34 WIB

Konflik antara Palestina dan Israel sudah berlangsung 70 tahun

News | 09:26 WIB

Anggota DPRD Sulawesi Selatan mulai rajin melaporkan harta kekayaannya

News | 09:14 WIB

Seharusnya ada pemeliharaan yang dilakukan setiap tahun pada bangunan masjid

News | 14:59 WIB

Presiden Jokowi juga akan melakukan panen raya di Kabupaten Maros

News | 13:22 WIB
Tampilkan lebih banyak