SuaraSulsel.id - Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman meminta Balai Besar Pelaksanaan Jalan (BBPJN) mempercepat penanganan jalur Kota Palopo-Masamba (Kabupaten Luwu Utara) yang lumpuh akibat banjir.
"Kami dan BBPJN Kementerian PUPR segera rapat bersama membahas solusi masalah ini. Kita harus cepat, karena ini darurat. Saya sudah perintahkan Dishub dan jajaran untuk turun bantu, mereka sudah di sana," ujar Andi Sudirman di Makassar, Selasa 9 November 2021.
Sudirman memngaku, sudah melakukan koordinasi dengan BBPJN Sulawesi Selatan selaku penanggung jawab untuk menindaklanjuti masalah tersebut.
Sebelumnya angin kencang disertai hujan petir melanda Kota Palopo dan sekitarnya beberapa hari terakhir. Kondisi tersebut membuat air sungai meluap dan menyebabkan banjir di sejumlah wilayah.
Akibatnya, akses jalan Palopo - Masamba dilaporkan hingga saat ini lumpuh. Hal itu imbas penutupan jembatan Sungai Battang miring yang mengalami keretakan karena tergerus arus air sungai yang meluap.
Akibatnya, jembatan yang berada di perbatasan Kota Palopo dan Kabupaten Luwu Utara itu tidak dapat dilalui atau ditutup sementara.
Menurut Andi Sudirman, situasi sedang darurat sehingga butuh penanganan cepat.
"Jalur Masamba menjadi fokus kita beberapa hari ini. Situasi hujan dan banjir serta kenaikan air sungai secara drastis menjadi masalah berulang," katanya.
Kendati masalah tersebut merupakan kewenangan BBPJN, namun Andi Sudirman menuturkan perlu sinergi bersama agar masalah cepat terselesaikan.
Baca Juga: Andi Sudirman: Alhamdulillah 2,8 Juta Warga Sulsel Sudah Terima Vaksin Covid-19
"Tim provinsi termasuk jajaran Polda telah turun dan siaga di lokasi sejak beberapa hari lalu," ujarnya.
"Hari ini kami akan memanggil Balai Jalan dan Jembatan Kementerian PUPR untuk solusi darurat dan permanen secara bersama. Ini harus segera diselesaikan karena 'emergency'. Ini masih kewenangan Balai tapi itu tanggung jawab bersama kita, harus bersinergi untuk mencari solusi," sambungnya. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Jalan Nasional Baru Diperbaiki Sudah Hancur, Warga Pertanyakan Kualitas Proyek
-
Tiga Nelayan Pangkep Ditemukan Usai Hilang Lima Hari
-
Dua Pembobol ATM Dengan Las Ditangkap Polisi
-
Demo Pemekaran Luwu Raya Ricuh, Tujuh Satpol PP Terluka
-
Pemprov Sulsel Kebut Perbaikan Jalan Impa Impa Anabanua Kabupaten Wajo