Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Selasa, 23 Februari 2021 | 15:49 WIB
Foto kolase Andi Sudirman Sulaiman, Nurdin Abdullah, dan Adnan Purichta / [SuaraSulsel.id / Istimewa]

SuaraSulsel.id - Pilkada serentak akan digelar 2024. Namun pembicaraan soal pemilihan gubernur di Sulsel mulai hangat.

Salah satu tokoh yang diprediksi bakal maju kembali adalah petahana Nurdin Abdullah.

Nurdin sendiri mengaku belum memikirkan soal periode keduanya. Termasuk soal wakilnya nanti.

"Bagaimana mau wakil, maju aja belum tahu," kata Nurdin, Selasa (23/2/2021).

Baca Juga: Nurdin Abdullah : Kepala Daerah Belum Bisa Dilantik Serentak 17 Februari

Namun saat ditanya responnya ketika berpasangan dengan Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, Nurdin memasang ekspresi bahagianya.

"Wih mantap itu," ujarnya dengan riang.

Ia pun meminta dukungan semua pihak agar masa jabatannya bersama Andi Sudirman Sulaiman bisa selesai dengan baik. Ia mengaku hingga kini, Sudirman masih yang terbaik.

"Yang pasti yang terbaik hari ini adalah Sudirman Sulaiman. Kita harus menjaga, jangan ada dusta di antara kita," kata Nurdin.

"Yang penting hari ini yang terbaik adalah sudirman sulaiman sampai akhir periode. Kita ingin terjadi percepatan," lanjutnya lagi.

Baca Juga: Panen Jagung di Bone, Nurdin Abdullah : Masih Ada Kartel

Diketahui, Pilkada serentak saat ini masih dalam pembahasan di DPR RI.

Wakil rakyat masih melakukan pembahasan termasuk soal revisi UU Pemilu, ada nomenklatur yang mengatur Pilkada 2022/2023.

Hingga kini, hampir mayoritas partai di DPR menyatakan mendukung Pilkada 2024. Revisi UU Pemilu yang masuk Prolegnas Prioritas 2021 kemungkinan didrop.

Kontributor : Lorensia Clara Tambing

Load More