SuaraSulsel.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Selatan menggelar rapat pleno terbuka pengundian nomor urut pasangan calon Gubernur Sulawesi Selatan 2024 pada Senin, 23 September 2024, di Hotel Claro Makassar.
Sehari sebelumnya, KPU menetapkan dua pasangan calon, yaitu Andi Sudirman Sulaiman - Fatmawati Rusdi dan Mohammad Ramdhan Pomanto - Azhar Arsyad, sebagai peserta Pilgub Sulsel 2024.
Proses pengundian nomor urut dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama, calon wakil gubernur dari kedua pasangan mengambil nomor antrean.
Wakil gubernur yang mendapatkan nomor terkecil memulai pengundian nomor urut pasangan.
Baca Juga:Gaji Rp900 Ribu, Ini Cara dan Syarat Jadi Petugas KPPS Pilkada Makassar
Azhar Arsyad mendapat angka 2, sedangkan Fatmawati Rusdi mendapat angka 7, sehingga pasangan Mohammad Ramdhan Pomanto - Azhar Arsyad (Danny-Azhar) lebih dahulu mengambil undian nomor urut.
Hasilnya, Danny Pomanto dan Azhar Arsyad mendapat nomor urut 1, sementara Andi Sudirman Sulaiman dan Fatmawati Rusdi mendapat nomor urut 2.
Pengundian nomor urut ini menjadi penanda awal persaingan dua pasangan calon yang akan memperebutkan sekitar 6,6 juta suara di Sulawesi Selatan.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Baca Juga:Fantastis! Ini Daftar Crazy Rich di Pilkada Sulsel 2024