Viral! Diduga Praktik Sepak Bola Gajah Saat PSM National Championship U-12

Pertandingan sepak bola pada ajang PSM National Championship U-12 viral di media sosial

Muhammad Yunus
Rabu, 10 Juli 2024 | 08:29 WIB
Viral! Diduga Praktik Sepak Bola Gajah Saat PSM National Championship U-12
Pertandingan sepak bola pada ajang PSM National Championship U-12 viral di media sosial. Pasalnya, ada dugaan pengaturan skor pada laga tersebut [SuaraSulsel.id/Tangkapan layar Celebes Media]

"Bagus. Bibit-bibit mafia mulai terbentuk sejak dini, lanjutkan!," sindir akun @encha_05.

"Ini yang viral sepak bola gajah luar biasa. Non aktifkan seumur hidup pelatih dan pengurusnya, ini sudah keterlaluan dan malu-maluin Makassar," tulis warganet lain.

"Sudah jelas pengaturan skor. Masa bola pelan masuk, yang miris lagi kiper tos sama pemain lawan. Siapa saja yang punya anak dan ingin jadi pemain bola tolong jangan masukan anak kalian ke tim ini," timpal akun @Nazriel_Ardiansyah.

Kejadian ini bahkan dikomentari langsung oleh pelatih timnas U-16, Nova Arianto.

Baca Juga:Dilepas PSM Makassar, Kenzo Nambu Siap Guncang Liga 1 Bersama Bali United

"Miris!," tulis coach Nova pada story akun instagramnya.

Hingga berita ini diturunkan belum ada konfirmasi dari tim yang berlaga dan panitia pertandingan. Mengenai tudingan sepak bola gajah tersebut.

Kontributor : Lorensia Clara Tambing

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini