SuaraSulsel.id - Rebusan air kunyit mempunyai manfaat untuk wanita. Bahkan sangat besar manfaatnya untuk ibu hamil. Berikut pembahasan manfaat rebusan air kunyit untuk wanita.
Seperti dikutip dari Alodokter, kunyit mempunyai peran sebagai antiinflamasi untuk menghambat dan menekan peradangan. Kunyit juga mengandung antioksidan untuk membantu melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.
Kunyit juga bagus untuk ibu hamil dan janinnya.
Berikut manfaat rebusan air kunyit:
Baca Juga:Paparan Covid-19 Pengaruhi Perkembangan Saraf Bayi? Begini Temuan Studi
1. Meredakan gangguan lambung dan pencernaan
2. Mengurangi risiko preeklampsia
3. Meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan otak janin
4. Menjaga kesehatan mulut
Sementara itu dikutip dari stikestelogorejo.ac.id, Kunyit memiliki beragam zat serta nutrisi penting bagi ibu hamil.
Baca Juga:Pada Kasus Tertentu Pemeriksaan USG Kehamilan Bisa Dilakukan Tiap Bulan
Ibu hamil yang gemar mengonsumsi kunyit di masa kehamilannya, maka bayi yang akan dilahirkan nantinya akan bersih dari lemak- lemak yang menempel pada bayi ketika dilahirkan.
Kunyit mengandung banyak zat yang baik bagi kesehatan seperti kurkumin, desmetoksikumin, minyak atsiri, lemak, karbohidrat, protein, vitamin, garam- garam mineral seperti halnya fosfor, zat besi serta kalsium yang bagus untuk kesehatan tulang.