Nasib Warga Pulau Selayar Dekat Pusat Gempa NTT Belum Diketahui

Warga di Kepulauan Selayar diliputi kepanikan. Pasca gempa bumi dan tsunami di NTT.

Muhammad Yunus
Selasa, 14 Desember 2021 | 14:12 WIB
Nasib Warga Pulau Selayar Dekat Pusat Gempa NTT Belum Diketahui
Gempa Bumi rusak rumah warga di Kabupaten Kepulauan Selayar, Selasa 14 Desember 2021. Pusat gempa di Larantuka, Nusa Tenggara Timur [SuaraSulsel.id/Istimewa]

"Pasilambena itu paling dekat dengan Flores hanya 80 Km. Saya belum tahu kondisi terkini di sana karena tidak bisa tersambung (telepon). Saya sudah perintahkan BPBD untuk ke sana," kata Basli saat dikonfirmasi.

Pemkab Selayar juga sudah mendirikan posko pengungsi. Apalagi banyak bangunan yang rubuh pasca gempa.

Ia mengimbau kepada warga yang bermukim di pinggir pantai dan bangunannya sudah rubuh untuk bisa mengungsi terlebih dahulu. Jangan kembali ke rumah.

"Yang kita waspadai gempa susulan. Makanya untuk warga yang bangunannya sudah retak supaya di posko dulu," katanya.

Baca Juga:Bergetar Dahsyat saat Gempa NTT, Cerita Guru SD Sempat Bertahan Ajarkan Muridnya di Kelas

Seperti diketahui, sebelumnya BMKG mengeluarkan peringatan dini tsunami untuk wilayah Maluku, NTB, NTT, Sulawesi Selatan, dan Sulawesi Tenggara. Namun peringatan tersebut telah dicabut.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menginformasikan lokasi gempa 7.59 LS, 122.26 BT. Gempa terjadi pada kedalaman 12 Kilometer.

Kontributor : Lorensia Clara Tambing

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini