SuaraSulsel.id - Rotasi sejumlah perwira tinggi (Pati) dan perwira menengah (Pamen) di tubuh Polri juga berdampak pada dua kapolres di lingkup Polda Sulawesi Barat.
Terdapat dua pimpinan kepolisian di tingkat kabupaten di Sulbar, yakni Kapolres Mamuju Tengah dan Kapolres Mamasa mendapat rotasi dan promosi jabatan.
Kabid Humas Polda Sulbar Komisaris Besar Polisi Syamsu Ridwan, Rabu membenarkan adanya rotasi kapolres di lingkup kepolisian setempat.
"Iya memang benar ada rotasi dua kapolres yang mendapat rotasi dan promosi jabatan," kata Syamsu Ridwan.
"Hal ini bertujuan positif meregenerasi kepemimpinan sekaligus penghargaan kepada para pejabat yang telah memberikan pengabdian dan dedikasi dalam melaksanakan tugas-tugas pelayanan masyarakat," tambahnya
Rotasi di tubuh Polri itu lanjutnya, tertuang dalam surat telegram Kapolri Nomor : ST/166 /I/KEP/2022 tertanggal 24 Januari 2022 yang ditanda tangani oleh Asisten Kapolri Bidang SDM Irjen Pol Wahyu Widada.
Kedua kapolres yang dirotasi tersebut kata Syamsu Ridwan, yakni Kapolres Mamuju Tengah Ajun Komisaris Besar Polisi Muhammad Zakiy akan bergeser ke Polda Sulbar untuk menempati jabatan sebagai Kabag Pal Biro Logistik.
Sedangkan Jabatan Kapolres Mamuju Tengah akan diisi oleh AKBP Amri Yudhy Syamsualam Rama Wispha yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubbid Paminal Bid Propam Polda Sulbar.
Sementara itu, Kapolres Mamasa AKBP Indra Widyatmoko mendapat promosi jabatan di Polda Lampung sebagai Irbid Itwasda dan jabatan Kapolres Mamasa akan ditempati oleh Koorspripim Polda Sulbar AKBP Harry Andreas.
Kabid Humas menyebutkan, mutasi di tubuh Polri hal yang wajar dengan harapan organisasi Polri dapat terus berkembang, bergerak maju serta beradaptasi terhadap dinamika perubahan yang terjadi sehingga mampu menjawab seluruh tantangan dan harapan masyarakat serta menghadapi berbagai tantangan tugas kedepan yang semakin kompleks.
"Rtasi ini dimaksudkan sebagai suatu langkah positif dalam rangka regenerasi kepemimpinan di lingkungan Polda Sulbar dengan harapan adanya peningkatan kualitas kinerja serta dinamika organisasi berjalan sesuai dengan program dan target," jelas Syamsu Ridwan. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
CEK FAKTA: Benarkah Air Sinkhole di Limapuluh Kota Menyembuhkan Penyakit?
-
Begini Perkembangan Terbaru Penanganan Kasus di Morowali oleh Polda Sulteng
-
Bakamla & TNI Bersihkan Longsor Pasca-Banjir Bandang di Pulau Siau
-
3 Cara Paling Efektif Mencegah Demam Berdarah di Musim Hujan
-
Menteri: Jangan Sebar Konten Pemerkosaan Karyawan di Makassar