SuaraSulsel.id - Direktur Utama Perusahaan Daerah Parkir Makasssar Raya Irham Syah Gaffar mengatakan, jasa parkir di Kota Makassar dibagi tiga jenis. Karcis umum, karcis khusus, dan komersial.
Tiga jenis jasa parkir tersebut memiliki tarif yang berbeda. Hal itu disesuaikan berdasarkan lokasi parkir.
“Karcis warna putih itu untuk umum, tarifnya Rp 2.000 per motor dan Rp 3.000 per mobil, dan karcis khusus itu seperti di pasar, Jalan Somba Opu, Pantai Losari itu warna kuning, tarifnya Rp 3.000-Rp 5.000,” kata Irham kepada terkini.id -- jaringan Suara.com, Selasa, 8 Juni 2021.
Sementara karcis komersial diperuntukkan untuk angkutan komersial, seperti angkutan pasir, atau mobil angkutan barang dari luar yang masuk ke Kota Makassar.
“Itu diberikan karcis sekali bayar di mana saja di Kota Makassar. Biayanya Rp5.000, angkutan pasir, barang-barang komersial yang bukan umum,” ungkapnya.
Khusus untuk karcis komersil, Irham mengatakan pihaknya melakukan perubahan warna setiap hari. Hal itu untuk menghindari kecurangan.
“Warnanya kami ubah setiap hari, jadi kami bisa mengidentifikasi karena banyak juga sopir yang kalau lewat malah diperlihatkan karcis lama,” ungkapnya.
Irham merinci ada sembilan titik di Kota Makassar yang menjadi lokasi pemeriksaan karcis komersil, antara lain, Jalan Sultan Alauddin, Jalan Mallengkeri, Barombong, Antang, Nipa-Nipa, BTP, Perbatasan Makassar-Maros, Yos Sudarso, dan pinggiran tol.
Baca Juga: Honor Anggota Satgas Covid Hunter Makassar Rp 50 Ribu Sekali Jalan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
1,4 Juta Rokok Ilegal Dimusnahkan di Kendari: Negara Rugi Miliaran Rupiah!
-
Kronologi Adik Jusuf Kalla Ditetapkan Tersangka Korupsi Rp1,35 Triliun
-
Adik Jusuf Kalla Tersangka Dugaan Korupsi Proyek PLTU Kalbar
-
Dari UKT hingga Riset, Ini Aspirasi Sivitas Akademika untuk Calon Rektor Unhas
-
7 Tahun Menumpuk, 23 Ribu Lembar Uang Palsu Ini Dimusnahkan