SuaraSulsel.id - Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah menerima kunjungan silaturahmi Wali Kota Makassar terpilih Moh Ramdhan Pomanto dan Wakil Wali Kota Fatmawati Rusdi di Kantor Gubernur Sulawesi Selatan, Rabu 24 Februari 2021.
Pria yang akrab disapa Danny atau DP ini silaturahmi sebelum dilantik 26 Februari mendatang di Baruga Karaeng Pattingaloang. Pelantikan bersama 10 pasang kepala daerah lainnya.
"Saya berterima kasih kepada Pak Gubernur telah menerima kami berdua sekaligus izin lapor diri," kata Danny Pomanto.
Danny juga meminta izin dan dukungan dari Gubernur Nurdin. Demikian juga laporan program-program yang akan dijalankan termasuk memperkuat program-program yang sudah ada. Seperti penanganan Covid-19.
Baca Juga: Pengumuman Hasil Lelang Jabatan Pemkot Makassar Setelah Pelantikan Danny
"Saya kira dengan Pak Gub, bukan orang baru saling kenal. Saya sudah kenal sejak lama. Jadi saya kira tidak terlalu sulit untuk diwujudkan. Apalagi ada sosok perempuan. Jadi lengkap kami," sebutnya.
Setelah berdialog, Nurdin mengajak DP-Fatma meninjau beberapa ruangan yang telah direnovasi di kantor yang terletak Jalan Urip Sumoharjo nomor 269 ini.
Seperti, ruangan kerja gubernur dan ruangan pelayanan lembaga pemerintah yang ada seperti KPK. Serta ruang rest room berstandar hotel.
Danny menilai bahwa selera dari gubernur juga dapat diaplikasikan di Balai Kota dengan memberikan pelayanan yang nyaman bagi tamu dan masyarakat.
"Supaya semua bisa sesuai selama perjalanan kami berdua bertugas. Saya kira seperti itu, artinya Pak Gub tadi menerangkan tentang kantor gubernur, saya menganggap itu perintah ke wali kota untuk memperbaiki diri dan memperbaiki ruangnya juga," ucapnya.
Baca Juga: Perayaan HUT Kabupaten Enrekang Dipuji Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah
Sedangkan, Fatmawati mengapresiasi arahan dari gubernur. "Kami butuh arahan dari Pak Gubernur, kami butuh arahan dari provinsi," ujarnya.
Berita Terkait
-
Andalan Hati Klaim Unggul 61 Persen, DIA Klaim Menang 57 Persen
-
Duet Andi Sudirman Sulaiman - Fatmawati Rusdi Daftar Pilgub di KPU Sulsel
-
MK Ubah Aturan Pilkada, Danny Pomanto: Takdir Allah yang Berbicara
-
Intip Koleksi Kendaraan Danny Pomanto dan Andi Sudirman, Bakal Calon Gubernur Sulsel
-
Dipimpin Langsung AHY, Demokrat Beri Dukungan ke Andi Sudirman Sulaiman dan Fatmawati Rusdi di Pilgub Sulsel
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
Pilihan
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
Terkini
-
BREAKING NEWS: Gempa Magnitudo 4,0 Guncang Wilayah Luwu Timur
-
Terungkap! Penyebab Karyawan Perempuan Tewas Tergantung di Kamar Kos Makassar
-
Dosen Unismuh Makassar Dikirim Kemenkes Bantu Korban Gempa Myanmar
-
BRI Menang Penghargaan Internasional The Asset Triple A Awards untuk Keuangan Berkelanjutan
-
Libur Lebaran Dongkrak Wisata Lokal, Danau Talaga & Tateli Jadi Favorit Warga