SuaraSulsel.id - Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah melantik Husain Djunaid sebagai Komisaris Utama dan Prof Gagaring Pagalung sebagai Komisaris Independen PT. Penjaminan Kredit Daerah (Jamkrida) Sulsel .
Nurdin Abdullah membacakan keputusan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK), kemudian menyerahkan surat keputusan di Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Jalan Sungai Tangka, Makassar, Kamis, 26 November 2020.
Dalam sambutannya, Nurdin mengatakan keputusan ini memiliki tanggung jawab yang besar.
"Saya sangat berharap ini adalah perusahaan kita, tentu tanggung jawab untuk membesarkan," kata Nurdin.
Lanjutnya, Jamkrida berperan memberikan jaminan baik perbankan dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dalam hal menjamin seluruh aktivitas ekonomi yang ada.
"Asuransi penting dalam rangka memproteksi kegiatan usaha, termasuk bisnis," sebutnya.
Ia juga memotivasi Jamkrida tidak menjadi penonton di Sulsel, tetapi aktif ikut berperan dan dapat mendatangkan manfaat bagi Sulsel.
"Jangan hanya menjadi penonton di rumah sendiri, tetapi harus dapat menjadi profit center bagi provinsi. Negara memasuki resesi berat tentu membutuhkan kepiawaian untuk mendorong kegiatan ekonomi daerah," harapnya.
Dia mengatakan, jika negara ditopang oleh BUMN dan berharap Sulsel juga ditopang oleh BUMD.
Baca Juga: Dipanggil Bawaslu Makassar, Gubernur Sulsel: Ngapain Saya Dipanggil
Jamkrida juga diharapkan membantu kegiatan Perseroda Sulsel yang baru saja membuat rencana bisnis. Sulsel harus mengoptimalkan potensi yang ada dalam hal Pendapatan Asli Daerah (PAD).
"Selama ini kita melihat aset kita tidur, kita ingin aset kita kerja keras. Perseroda hadir untuk memanfaatkan ini," ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
-
PSM Makassar Tanpa Tavares: Siapa Ahmad Amiruddin, Pelatih Interim Juku Eja?
-
Gubernur Sulsel Wajibkan Program MBG Serap Pangan Lokal
-
Benteng Terakhir Runtuh: Saat Ayah Kandung dan Guru Jadi Predator Paling Keji di Makassar
-
Maluku Lakukan Operasi Bypass Jantung Pertama Sejak RI Merdeka