Terkinidotid Kolaborasi Fusion Entertainment Hadirkan MTF Market 'Heroes City' di Mall PIPO

Event bergengsi ini akan digelar di Mall Phinisi Point (PIPO) Makassar mulai dari 30 April hingga 4 Mei 2025

Muhammad Yunus
Senin, 28 April 2025 | 08:24 WIB
Terkinidotid Kolaborasi Fusion Entertainment Hadirkan MTF Market 'Heroes City' di Mall PIPO
Dokumentasi: Pecinta kuliner, fashion, dan lifestyle menikmati pengalaman berbelanja dan rekreasi yang berbeda di MTF Market Makassar [SuaraSulsel.id/Terkini.id]

Tak hanya itu, ada pula Tari Kreasi Competition, Kids Talent Competition, SS Voice Junior, KPOP Solo Dance Competition, penampilan dari Sekolah Ciputra Kasih, DIY Cake Workshop, Makassar Free Fire Tournament, hingga Bzir Time Noraebang untuk para pecinta karaoke.

Konsep Heroes City yang diusung, bertujuan memberikan semangat kepada generasi muda untuk menjadi pahlawan di bidang masing-masing.

Lewat berbagai kompetisi dan kegiatan interaktif, diharapkan para peserta, baik anak-anak maupun dewasa, bisa mengekspresikan bakat, kreativitas, dan potensi terbaik mereka.

Sebagai pusat perbelanjaan yang terletak di kawasan strategis Kota Makassar, Phinisi Point (PIPO) Mall dipilih kembali menjadi lokasi event MTF Market.

Baca Juga:Intip Transformasi Makassar New Port: Pelabuhan Kelas Dunia Siap Dongkrak Ekonomi Indonesia Timur

Mall ini memang dikenal sebagai tempat favorit bagi kalangan Middle High Buying Power People di Kota Daeng, dengan atmosfer yang dinamis dan mendukung berbagai kegiatan komunitas.

Adhi Santoso memperkirakan event ini akan menarik lebih dari 36.000 pengunjung selama lima hari penyelenggaraan.

“Kami optimis, antusiasme masyarakat Makassar dan sekitarnya untuk event seperti ini sangat tinggi. Apalagi konsepnya kami buat lebih fresh dan penuh kejutan,” tambah Adhi.

Salah satu daya tarik utama MTF Market adalah kehadiran tenant-tenant unggulan dari berbagai kota besar, seperti Jakarta, Surabaya, Medan, Bandung, dan Bali. Selain tentu saja brand lokal dari Makassar sendiri.

Dari segi kuliner, pengunjung bisa menikmati berbagai sajian khas Indonesia, seperti nasi campur, bakso, hingga kudapan tradisional, selain menu internasional dari Jepang dan Korea yang tengah populer di kalangan milenial.

Baca Juga:Misteri Angngaru: Mengapa Tarian Adat Makassar Ini Bisa Merenggut Nyawa? Ini Kata Ahli dan MUI

Tak hanya sekadar berbelanja dan mencicipi makanan, pengunjung juga diajak untuk berinteraksi lewat berbagai program komunitas yang diadakan sepanjang event.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini