Gubernur Sulsel Serahkan Bantuan Rp800 Juta Untuk Masjid Raya Bantaeng

Masjid Raya Bantaeng di Raya Lanto, Kecamatan Bantaeng,

Muhammad Yunus
Kamis, 08 Desember 2022 | 17:10 WIB
Gubernur Sulsel Serahkan Bantuan Rp800 Juta Untuk Masjid Raya Bantaeng
Masjid Raya Bantaeng di Raya Lanto, Kecamatan Bantaeng, mendapatkan bantuan dana sebanyak Rp800 juta [SuaraSulsel.id/Istimewa]

SuaraSulsel.id - Masjid Raya Bantaeng di Raya Lanto, Kecamatan Bantaeng, mendapatkan bantuan dana sebanyak Rp800 juta.

Bantuan diserahkan Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman kepada Bupati Bantaeng Ilham Syah Azikin pada Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Bantaeng 768 Tahun Bantaeng dengan tema “Bersama Kita Baik” di Tribun Pantai Seruni, Rabu, 7 Desember 2022.

Bantuan Gubernur Sulsel tersebut, untuk mendukung renovasi pembangunan Masjid Raya Bantaeng.

Pengurus Masjid Raya Bantaeng, Iwan Setiawan menyampaikan, bantuan tersebut tidak terlepas dari dukungan Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.

Baca Juga:768 Tahun Bantaeng, Andi Sudirman Dorong Pembangunan dan Pertumbuhan Ekonomi Semakin Meningkat

"Terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Sulsel melalui Gubernur, Bapak Andi Sudirman Sulaiman memberikan bantuan yang begitu besar," katanya.

Lanjutnya, "Insya Allah akan sangat bermanfaat untuk jamaah, dalam menjalankan sholat berjamaah. Ini akan menjadi bagian terpenting dalam membina umat islam khususnya kabupaten Bantaeng," jelasnya.

Terlebih, Masjid Raya ini merupakan masjid yang menjadi tempat transit bagi musafir yang akan melewati kabupaten Bantaeng baik yang akan melintas dari Makassar ke Bulukumba maupun arah baliknya.

"Masjid ini adalah masjid yang sangat strategis posisinya karena berada di jalur nasional," katanya.

Baca Juga:Transaksi Pajak Lewat Non Tunai Naik 101 Persen

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini