"Perintah dari pimpinan (Kepala Dinas) semua harus terlapor karena ini menjadi masalah nasional yang serius karena wabah gagal ginjal akut ini menjadi perhatian dinas kesehatan," ujar dia.
Dia mengimbau kepada orang tua agar tidak memberikan sembarang obat kepada anak-anaknya tanpa ada resep dari dokter guna mencegah terjadinya gagal ginjal akut pada anak.
Ia menambahkan saat ini sejumlah obat sirop dalam proses penyelidikan apakah dugaan kasus anak meninggal akibat disebabkan karena cemaran etilen glikol, dietilen glikol, atau polietilen glikol.
"Karena belum ada yang bisa memastikan. Tetapi pemerintah sudah mengambil langkah yang konservatif bahwa semua obat sirup harus dihentikan nanti diteliti satu-satu yang mengandung ambang glikol masih ditoleransi akan dikeluarkan rilisnya," katanya.
Kepala Pelayanan Kesehatan Dinkes Sultra Didin Rohidin menambahkan, sejauh ini seluruh rumah sakit tidak ada lagi yang merawat pasien diduga gagal ginjal akut anak.
"Sampai saat ini sudah tidak yang dirawat terkait gagal ginjal akut. Pembiayaan (pasien dugaan gagal ginjal akut anak) semua ditanggung negara lewat via BPJS Kesehatan" katanya. (Antara)