Polisi Bangunkan Sopir Truk Tidur Pulas, Netizen : Padahal Selangkah Lagi Jadi Kaya

Sopir truk ketiduran saat berada di jalan raya

Muhammad Yunus
Senin, 05 Juli 2021 | 07:11 WIB
Polisi Bangunkan Sopir Truk Tidur Pulas, Netizen : Padahal Selangkah Lagi Jadi Kaya
Sopir truk ketiduran

SuaraSulsel.id - Sebuah video yang memperlihatkan seorang sopir truk ketiduran saat berada di jalan raya viral di media sosial.

Video viral sopir truk tertidur pulas saat menunggu antrian viral di media sosial. Video tersebut viral di tiktok dan disebar kembali oleh akun facebook Riau Cornelius.

Dalam video, sopir terlihat sedang tertidur pulas. Menyandarkan kepala di kaca jendela yang diganjal dengan bantal berwarna coklat.

Sopir tersebut diduga kelelahan menunggu antrian. Sehingga tertidur, meskipun dalam kondisi sedang berada di jalan raya.

Baca Juga:Penyekatan PPKM Darurat di Lenteng Agung, Pengemudi Ojol: Harusnya di Perbatasan Depok

“Mungkin terlalu kecapekan ????”, tulis pemilik akun Riau Cornelius.

Mengutip telisik.id -- jaringan Suara.com, polisi yang diduga merekam video tersebut datang menghampiri dan membangunkan sang sopir yang sedang tertidur pulas di dalam mobil truk.

Sontak saja, sopir truk terbangun dan segera menancap gas melanjutkan perjalanan.

Dalam video itu juga terlihat antrian panjang kendaraan lain yang tidak bisa lewat akibat terhalang mobil truk yang dikendarai sang sopir.

Warganet yang menyaksikan video sang sopir lantas memberikan responnya di kolom komentar. Tak sedikit juga yang mendoakan kebaikan untuk sang sopir.

Baca Juga:Ratusan Personel Polisi Dikerahkan Selama PPKM Darurat di Cianjur

“Mungkin lelah Sehat selalu buat bapak sopir yg tetidur itu semoga rezeki nya bertambah amin????”, tulis akun Tri Ramadani.

“padahal tinggal selangkah lagi mau jadi orang kaya malah di bangunin”, tulis akun Faris Sahaja.

“Kasian liat'y,,, semoga lelah mu membawa berkah pakpir...”, tulis akun Dini Dini.

“Bnyk yg ngalami. Ttp smngt pak demi klrga di rumah.”, tulis akun Soetrisno Aditnya.

Sampai berita ini dibuat, video tersebut telah memperoleh 1,8 ribu tanggapan dan 179 komentar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini