SuaraSulsel.id - Tim gabungan personil TNI-Polri akhirnya membongkar lokasi perjudian sabung ayam pada dua lokasi berbeda.
Meski sudah ditinggalkan para pemainnya di Kecamatan Bontomaranu, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.
"Kami mendapatkan informasi (perjudian sabung ayam), kami turun bersama TNI-Polri untuk melakukan upaya penegakan hukum atau upaya penertiban," kata Kapolres Gowa Ajun Komisaris Besar Polisi Aldy Sulaeman, di Gowa, Ahad 20 April 2025
Lokasi tersebut berada di Dusun Batu Laiya, Desa Nirannuang, Kecamatan Bontomarannu, Gowa.
Saat hendak digrebek, diduga informasi bocor sehingga para pemain sabung ayam ini lebih awal meninggalkan lokasi.
Di tempat kejadian perkara, lokasinya dipasangi tenda dengan tiang bambu serta di petak-petak untuk dijadikan arena sabung ayam.
Bahkan untuk mengelabui petugas sebelum penggerebekan, mereka memasukkan sapi seolah-olah seperti kandang sapi.
Namun di tempat itu ditemukan sejumlah barang bukti seperti bulu ayam, kaki ayam dan serta bekas kaki ayam di dalam kendang usai bertarung sabung ayam.
"Di sini kita dapat lihat bersama, kita menemukan tempat-tempat memang kita duga digunakan sebagai tempat judi sabung ayam. Kota temukan juga ada beberapa bukti seperti ceker ayam biasanya ayam-ayam ini digunakan sebagai tarung" paparnya.
Baca Juga: Bos Uang Palsu UIN Alauddin Annar Sampetoding Dilimpahkan ke Kejaksaan
Selain itu, lanjut dia, ditemukan pula sejumlah kandang ayam, bulu ayam jantan yang berhamburan serta beberapa bukti lainnya menguatkan tempat ini dijadikan arena judi sabung ayam.
Guna mencegah praktik judi sabung ayam susulan, personil gabungan dikerahkan membongkar seluruh tenda-tenda, kandang ayam dan fasilitas lainnya.
Agar perbuatan melawan hukum itu berulang dengan cara di bakar sampai habis.
"Untuk saat ini, kita sama-sama menyaksikan proses upaya penertiban sarana dan prasarana, dan kita musnahkan supaya ke depan ini tidak terulang lagi," tuturnya menegaskan.
Pembongkaran tempat judi sabung ayam tersebut disaksikan Dandenpom Divif 3 Kostrad Mayor Cpm Deka Piro Sandira. Personil diturunkan tim gabungan dari Polres Gowa, Brimob Polda, Dandim, POM Divisi 3 Kostrad dan Kodim setempat.
Sebelumnya, personil gabungan hendak menggerebek lokasi judi sabung ayam itu berawal dari laporan masyarakat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Golkar Sadar Diri: Bahlil Akui Anak Muda Kunci Menang di 2029, Begini Strateginya!
-
Bahlil Janji Sikat 96 Perusahaan Tambang Nakal di Sultra dalam 2 Bulan
-
Malut United U-20 Hancurkan PSM Makassar: Pesta Gol 4-0
-
Dinilai Hina Tradisi Toraja, Pandji Pragiwaksono Didesak Segera Minta Maaf
-
Unhas Ciptakan Drone Penebar Benih Padi