Scroll untuk membaca artikel
M Nurhadi
Minggu, 28 Juli 2024 | 11:46 WIB
Ardilles Saggaf

SuaraSulsel.id - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan kembali berduka atas kehilangan salah satu ASN di lingkungan mereka. Ardiles Saggaf, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans), meninggal dunia pada Sabtu (27/7/2024) di RS Bhayangkara Makassar karena sakit. Ardiles wafat pada usia 44 tahun.

Ardiles Saggaf lahir pada 24 Maret 1980 dan merupakan alumni Purna Praja IPDN Angkatan ke-10. Selama kariernya sebagai ASN di Pemprov Sulsel, Ardiles menempati sejumlah posisi penting dan dikenal memiliki karier yang cemerlang.

Sebelum menjabat sebagai Kepala Disnakertrans, Ardiles pernah memegang jabatan sebagai kepala bidang Fasilitasi Pendaftaran Penduduk dan Pencatatan Sipil di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Sulsel. Ia diangkat sebagai Kepala Disnakertrans pada era kepemimpinan Andi Sudirman Sulaiman, saat usianya baru 42 tahun.

Ardiles Saggaf merupakan putra dari Saggaf Saleh Assyatri, mantan Sekda Bone dan Kadisnaker Sulsel. Jenazah Ardiles disemayamkan di rumah duka di Jalan Muhajirin 2 No. C22 Malengkeri, Kota Makassar.

Baca Juga: Politik Uang di Pilkada Sulawesi Selatan Jadi Masalah Utama

Kabid Humas Diskominfo SP Sulsel, Fitra, menyampaikan rasa duka citanya atas meninggalnya Ardiles Saggaf.

Load More