SuaraSulsel.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Makassar, Sulawesi Selatan, menyatakan tidak ada pendaftar calon dari jalur perseorangan atau independen untuk Pilkada 2024 terkait pemilihan Wali Kota Makassar.
"Tidak satu pun bakal pasangan calon perseorangan yang datang menyerahkan syarat dukungannya atau pun meng-uppload (unggah) dokumen lewat Aplikasi Sistem Pencalonan atau Silon," kata Anggota KPU Makassar Sri Wahyuningsih, Senin 13 Mei 2024.
Ia menjelaskan, tahapan penyerahan syarat dukungan bakal pasangan calon perseorangan telah dimulai sejak 8 Mei 2024, namun hingga 12 Mei 2024 batas akhir pukul 23.59 Wita tidak ada yang mendaftar.
"Dengan demikian, bakal pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Makassar dari jalur perseorangan dinyatakan nihil," kata mantan Anggota Bawaslu Kota Makassar itu.
Baca Juga: Daftar Calon Kepala Daerah di Sulawesi Selatan Tempuh Jalur Perseorangan
Mengenai dengan syarat minimal dukungan bakal pasangan calon perseorangan untuk Kota Makassar, dia menyebutkan sebanyak 67.402 dukungan KTP Elektronik dengan sebaran sedikitnya delapan dari 15 kecamatan di Kota Makassar.
Meski pihaknya telah membuka Helpdesk di kantor KPU setempat, bahkan melakukan sosialisasi melalui media, baik cetak maupun daring, selama 8-12 Mei 2024, termasuk membuka tempat pendaftaran di hotel, tetapi tidak ada yang berminat.
Setelah tahapan pencalonan perseorangan ditutup, maka tahapan berikutnya tidak melanjutkan verifikasi administrasi bagi bakal calon yang menempuh jalur Partai Politik dilaksanakan 13 Mei-29 Mei 2024 sesuai hasil keputusan KPU RI nomor 532.
Untuk masa pengumuman pendaftaran untuk jalur Partai Politik dibuka sesuai tahapan 24-26 Agustus 2024, selanjutnya pendaftaran bakal calon dari Parpol 27-29 Agustus 2024 dan disusul penelitian persyaratan 27 Agustus-21 September 2024. Penetapan pasangan calon 22 September 2024.
Selanjutnya, tahapan kampanye mulai 25 September-23 November 2024. Masa tenang 24-26 November 2024. Pelaksanaan pemungutan suara, Rabu 27 November 2024. Berikutnya, penghitungan suara dan rekapitulasi hasil penghitungan suara 27 November-16 Desember 2024.
Baca Juga: Hari Terakhir, Belum Ada Calon Gubernur Sulsel Daftar Jalur Perseorangan
Berita Terkait
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mulan Jameela Sinis Ahmad Dhani Sebut Mantan Istri dengan Panggilan 'Maia Ahmad'
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
Pilihan
-
Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
-
Kata-kata Jordi Amat Usai Gabung ke Persija Jakarta
-
7 Rekomendasi Merek AC Terbaik yang Awet, Berteknologi Tinggi dan Hemat Listrik!
-
Daftar 7 Sepatu Running Lokal Terbaik: Tingkatkan Performa, Nyaman dengan Desain Stylish
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
Terkini
-
Dari Desa untuk Desa, AgenBRILink Ini Bantu Petani Lewat 3 Cabang
-
Kejati Sulsel Selidiki Dugaan Korupsi Program Revitalisasi Kampus UNM Rp87 Miliar
-
Lukisan Purba di Goa Leang-leang Maros Masuk Buku Sejarah Indonesia
-
Polisi Tahan 2 Dosen Perguruan Tinggi Negeri di Makassar, Dugaan Pelecehan Seksual
-
BRI: Sektor UMKM Mencakup lebih dari 97% dari 65 Juta Pelaku Usaha, Berkontribusi 61% pada PDB