SuaraSulsel.id - Calon Wakil Presiden nomor urut 3 Mahfud MD akan melakukan kampanye di kampus Unhas. Hal tersebut terungkap setelah Satuan Tugas (Satgas) Kampanye Unhas menerima surat dari Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud.
TPN menyatakan kesediaannya untuk melakukan kampanye di dalam kampus Unhas pada Sabtu, 13 Januari 2024 dari jam 8.30 – 10.30 Wita di Baruga Andi Pangerang Pettarani.
Sebelumnya, Satgas Kampanye Unhas telah mengirimkan surat penyampaian rencana pelaksanaan kampanye capres/cawapres kepada masing-masing (ketiga) tim pemenangan nasional (TPN) secara bersamaan.
“Surat penyampaian kami tersebut sudah ada tanggapan dari TPN Ganjar-Mahfud kemarin (5 januari) yang ditandatangani langsung Ketua TPN dan Ketua Tim Penjadwalan,” kata Muhammad Al-Hamid, Ketua Satgas Kampanye Unhas.
Menurut Muhammad, sesuai dengan poin-poin pada surat penyampaian yang Unhas kirim kepada ketiga TPN masing-masing, Unhas akan menerima paslon capres/cawapres untuk melakukan kampanye siapa yang lebih dahulu diterima surat kesediaannya.
Universitas Hasanuddin sebagai institusi akademis, lanjut Ketua Satgas Kampanye, secara konsisten akan menjunjung tinggi netralitas dan akan tetap memberi ruang kepada ketiga paslon capres/cawapres secara adil.
“Di surat penyampaian, pihak Unhas telah sampaikan, termasuk waktu-waktu yang memungkinkan di setiap Sabtu-Ahad selama masa kampanye. Itu sudah kami tawarkan kepada ketiga TPN masing-masing paslon,” jelas Muhammad.
Rencana kedatangan Cawapres nomor urut 3 ini, menurut Muhammad, juga telah disampaikan ke Rektor Unhas Jamaluddin Jompa, untuk dilakukan langkah-langkah persiapan selanjutnya.
Kampanye Cawapres Mahfud MD ini, lanjut Muhammad, rencananya akan dipandu oleh Dekan Fakultas Hukum Unhas Hamzah Halim. Sementara panelisnya masing-masing adalah Tasrief Surungan, pakar ekonomi Marzuki, dan Dekan Fakultas Kedokteran Haerani Rasyid.
Baca Juga: Sejumlah Alumni Unhas Beri Dukungan ke Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Tangis Bupati Gowa Pecah Lihat Kondisi Warga Miskin Ekstrem
-
Kampung Nelayan di Sulsel Ekspor Perdana Ikan Segar ke Arab Saudi
-
Waspada! Begini Rentetan Modus Jaksa Gadungan di Sulsel
-
CEK FAKTA: Benarkah Air Sinkhole di Limapuluh Kota Menyembuhkan Penyakit?
-
Begini Perkembangan Terbaru Penanganan Kasus di Morowali oleh Polda Sulteng