SuaraSulsel.id - Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Sulsel akan melakukan penutupan sementara Jalan Antang Raya selama dua hari yakni 8 - 9 Oktober 2022. Penutupan jalan dimulai pada pukul 13.00 Wita.
Kepala Dinas PUTR Sulsel Astina Abbas mengatakan penutupan akses itu lantaran adanya pengerjaan jalan. Apalagi, kawasan tersebut selama ini dikeluhkan oleh masyarakat.
"Karena mau dilaksanakan (pengerjaan) maka harus ditutup dulu," kata Astina, Kamis 6 Oktober 2022.
Lokasi tepatnya yakni ruas jalan pertigaan Jalan Ujung Bori Raya hingga pertigaan Perumnas Antang sepanjang 500 meter.
Konstruksinya dengan betonisasi. Dinas PUTR Sulsel menganggarkan Rp7 miliar untuk perbaikan ruas Jalan Antang Raya.
"Konstruksinya bukan aspal. Kalau aspal tidak perlu ditutup. Tapi karena ini beton makanya harus ditutup," ujar dia.
Astina mengimbau kepada masyarakat untuk mencari jalur alternatif lain selama penutupan jalan sementara diberlakukan. Tujuannya, agar warga tidak terjebak dampak kemacetan akibat penutupan jalan.
"Untuk menghindari kemacetan, diimbau agar masyarakat mencari jalan alternatif lain. Terima kasih dan mohon maaf atas ketidaknyamanannya," kata Astina.
Sebelumnya, sejumlah protes dari masyarakat dilayangkan kepada pemerintah atas kondisi Jalan Antang Raya yang rusak parah, sehingga Pemerintah Provinsi Sulsel akhirnya melakukan pekerjaan rehabilitasi ruas Jalan Antang Raya.
Baca Juga: Pemkot Makassar Siapkan Sepeda Motor Pemadam Kebakaran Atasi Kebakaran Dalam Lorong
Selain rekonstruksi jalan, untuk ruas ini akan dilakukan juga perbaikan sistem drainase di sekitar Jalan Antang Raya.
"Kita berharap dengan dukungan masyarakat, bisa dimudahkan dan memperlancar kegiatan, sehingga bisa segera dinikmati oleh masyarakat," ujarnya. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Bank Mandiri Resmi Buka Livin Fest 2025 di Makassar, Sinergikan UMKM dan Industri Kreatif
-
GMTD Diserang 'Serakahnomics', Kalla Ditantang Tunjukkan Bukti
-
Dugaan Korupsi Pengadaan Bibit Nanas di Sulsel, Kejati Kejar Dana Rp60 Miliar
-
Kejati Geledah Ruang Kepala BKAD Pemprov Sulsel Dijaga Ketat TNI
-
BREAKING NEWS: Kejati Sulsel Geledah Kantor Dinas Tanaman Pangan