SuaraSulsel.id - Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman mengunjungi warga korban angin puting beliung di RW Betang, Kelurahan Baju Bodi, Kecamatan Maros Baru, Kabupaten Maros, Minggu (19/6/2022).
Selain Kelurahan Baju Bodo, peristiwa angin puting beliung juga terjadi di Kelurahan Baji Pamai dan Desa Borikamase.
Adapun bencana ini terjadi Kamis (16/6/2022). Data terbaru dari dua kelurahan dan satu desa terdampak. Sebanyak 161 rumah rusak dan 1 orang meninggal dunia.
“Kunjungan ini sebagai bentuk ikhtiar bahwa pemerintah hadir di tengah masyarakat dalam menghadapi bencana dan memberikan dukungan moril dan materil dalam pemulihan kondisi dari bencana,” kata Andi Sudirman Sulaiman.
Baca Juga: Anak Panah Menancap di Bawah Mata Mahasiswa Makassar, Gubernur Andi Sudirman: Fokus Life Saving
Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan telah menyalurkan bantuan logistik dan beras 1 ton.
“Bantuan logistik dan beras 1 ton telah disalurkan. Kami sedang mengkaji untuk tindakan pemerintah lebih lanjut untuk korban bencana,” sebutnya.
Ia pun menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh tim dan pemerintah daerah yang telah bekerja keras serta pihak lain yang turut membantu.
Sementara itu, Camat Maros Baru Andi Irfan Paharuddin mengapresiasi respons Gubernur Sulsel dan tim yang bergerak cepat.
“Kita berterima kasih beliau sudah sangat respon cepat. Dari awal juga BPBD Provinsi pada hari pertama sudah merespon dan satu hari setelahnya kejadian sudah langsung menurunkan tim dari Provinsi dan membangun tenda posko di sini,” sebutnya.
Pada kesempatan ini, Andi Sudirman juga berinteraksi dengan warga terdampak secara langsung. Irma misalnya, mengaku bahagia dikunjungi langsung oleh Gubernur yang menyapa dan memberikan semangat.
“Ie tadi datang, kami bersyukur. Pak Gubernur tadi bilang sabar ki Bu,” sebutnya.
Kondisi rumah irma rata dengan tanah atas kejadian ini. Ia dan keluarganya yang berjumlah 5 orang terpaksa untuk sementara menumpang di rumah orang tua.
“Harapan saya supaya cepat dibantu juga untuk membangun rumah, sekarang tinggal di rumah orang tua di dekat sini,” ucapnya.
Berita Terkait
-
Profil Suhartina Bohari dan Alasan Batal Nyalon Pilkada Maros 2024
-
Banyak Warga Tak Tahu Kotak Kosong Bisa Dicoblos, KPU Akan Sosialisasi Dengan Hati-hati
-
Simulasi Pilkada Dengan Kotak Kosong Dilakukan Secara Real, KPU Maros: Jadi Acuan Regulasi
-
Simulasi Pemungutan Suara: Kotak Kosong Bukan Idola Warga Maros
-
Angin Puting Beliung Porak-poranda Leuwiliang Bogor, Mobil Ringsek, Rumah Dinas Camat Hancur
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
Terkini
-
Kisah Pilu Pengungsi Lewotobi: "Lari Hanya Pakai Baju di Badan"
-
Kabar Baik! Wapres Gibran Janji Bahas Kelanjutan Pembangunan Stadion Sudiang
-
Dukung Ekonomi Hijau dan Inklusif, BRI Catat Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun
-
Rocky Gerung Kritik Debat Pilkada Makassar: Monoton dan Panelis Tersiksa
-
Azizah Tolak Menyantap Makanan Bergizi Pemberian Wapres Gibran Rakabuming