SuaraSulsel.id - Hasil Rapat umum pemilik saham luar biasa PT Sulsel Citra Indonesia (SCI) yang diselenggarakan di Hotel Grand Sayang Jumat 2 Juli 2021 memutuskan menunjuk pengusaha muda Yasir Susanto Machmud menggantikan Taufik Fachruddin sebagai Direktur Utama. Ipar Gubernur Sulsel non aktif, Taufik Fachruddin digeser menjadi Komisaris Perseroda Sulsel.
Pakar Kebijakan Publik dari Politeknik STIA LAN Makassar Alam Tauhid Syukur menilai, kebijakan Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman sangat tepat. Dalam kerangka penyegaran perusahaan di saat lingkungan strategis perusahaan yang sangat dinamis.
Alasannya, pertama Perseroda SulSel jalan di tempat dengan segala tuntutan dan kebutuhan pengembangan perusahaan di tengah Pandemi Covid-19.
Hal ini menyebabkan Perseroda Sulsel belum memberikan sumbangsih signifikan bagi peningkatan pendapatan daerah (PAD). Bahkan beredar kabar selama ini mengalami kerugian.
Baca Juga: Buka Lapangan Kerja, 500 Hektare Lahan Sawit Akan Diremajakan
Kedua, Perseroda Sulsel memang seharusnya dipimpin orang dengan latar belakang pengusaha berpengalaman.
"Dan sangat tepat bagi Pak Yasir Machmud yang sukses sebagai pengusaha dan memiki visi besar dalam membesarkan Perseroda," katanya, Sabtu 3 Juli 2021.
Sosok Yasir Machmud telah membuktikan diri sebagai pengusaha dan pemimpin sukses dengan perusahan-perusahaannya yang sekarang ini. Menciptakan banyak lapangan kerja bagi masyarakat Sulsel.
"Semoga Pak Yasir Machmud dengan ditetapkannya sebagai Direktur Utama Perseroda SulSel dapat menjalankan talenta dan kesuksesan. Dalam memimpin perusahaan selama ini. Bukan saja pada konstribusi peningkatan pendapatan daerah tetapi juga peningkatan kesejahteraan dan penciptaan lapangan kerja bagi masyarakat Sulsel," katanya.
Pakar Pemerintahan Unhas Lukman Irwan mengatakan keputusan penggantian Dirut Perseroda Sulsel sudah tepat, sebab dalam pemerintahan gubernur sebaiknya menunjuk sosok yang bisa ditemani bersinergi dan tentunya memiliki kemampuan membesarkan Perseroda sulsel.
Baca Juga: Kemnaker Siapkan Langkah Antisipasi Urbanisasi Usai Lebaran
Dan keputusan Plt Gubernur menunjuk Yasir Machmud menggantikan Taufik Facruddin menjadi Dirut Perseroda sulsel sudah tepat.
Berita Terkait
-
Prabowo Ungkap Efek AI ke Lapangan Kerja, Singgung Penjaga Tol Digantikan Robot
-
Rano Karno: Pemprov DKI Akan Buka 500 Ribu Lapangan Kerja Baru dan Beri Tempat Gratis untuk UMKM
-
Wamenaker Noel Sowan ke Markas FPI, Habib Rizieq Minta Tekan Angka Pengangguran
-
Kajian DEN: MBG Ciptakan 1,9 Juta Lapangan Kerja, Tekan Kemiskinan Capai 5,8 Persen
-
Janji 19 Juta Lapangan Kerja Disinggung, Gibran Diserang Netizen: Mana Buktinya, Sul?
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Dear Petinggi BEI, IHSG Memang Rapuh dan Keropos!
-
Harga Emas Antam Berbalik Lompat Tinggi Rp23.000 Hari Ini, Jadi Rp1.777.000/Gram
-
Wall Street Keok, IHSG Diprediksi Melemah Imbas Perang Dagang Trump vs Xi Jinping
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi
-
PM Malaysia Anwar Ibrahim Tegaskan ASEAN Solid dan Bersatu
Terkini
-
Mira Hayati Jadi Tahanan Kota, Perampok Toko Emas Ditangkap Polisi
-
Appi Alihkan Anggaran Truk Pengangkut Sampah ke Perbaikan Sekolah dan Seragam Sekolah Gratis
-
Berkat Pendanaan KUR dari BRI, Toko Kelontong Suryani Kini Hasilkan Rp500 Ribu per Hari
-
Petani Perkebunan Rakyat Sulsel Merana! NTP Anjlok Drastis 5,63 Persen di Maret 2025
-
Wali Kota Makassar Siap Hadapi Gugatan Kontraktor Lapangan Karebosi