PKS Wilayah Sulawesi Usulkan Andi Amran Sulaiman Dampingi Anies Baswedan

Andi Amran Sulaiman mantan Menteri Pertanian

Muhammad Yunus
Rabu, 22 Maret 2023 | 16:39 WIB
PKS Wilayah Sulawesi Usulkan Andi Amran Sulaiman Dampingi Anies Baswedan
Ketua Bidang Pembinaan Wilayah Sulawesi DPP PKS Surya Darma saat berada di Kota Makassar. [SuaraSulsel.id/Lorensia Clara Tambing]

Hal yang sama diungkapkan Ketua DPW PKS Sulsel, Amri Arsyid. Menurutnya, PKS komitmen mengusulkan calon wakil presiden dari Indonesia Timur.

"Saat ini kami sedang melakukan komunikasi dengan sejumlah pihak di Indonesia Timur. Ada Andi Amran Sulaiman dan Gubernur NTB, Zulkieflimansyah. Ini yang paling proporsional untuk kami usung," kata Amri.

PKS sendiri resmi mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai calon Presiden di Pilpres 2024 nanti.

Langkah politik itu megikuti partai NasDem dan Demokrat yang sebelumnya juga sudah memberi tiket untuk Anies sebagai Capres.

Baca Juga:PKS Tolak Pengesahan UU Cipta Kerja: Buka Pintu Masuk TKA Besar-besaran dan Kerusakan Lingkungan

Amri menambahkan pihaknya saat ini fokus menggarap komunitas anak muda dan milenial untuk memenangkan Anies Baswedan di Sulsel.

Mereka sudah membentuk "Garuda Keadilan" yang akan mensosialisasikan program-program kepemudaan PKS dan Anies sebagai Capres.

Kontributor : Lorensia Clara Tambing

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini