SuaraSulsel.id - Fenomena Citayam Fashion Week di Jakarta menular sampai ke Kota Makassar. Puluhan muda-mudi memperagakan hal yang sama di kawasan Center Point of Indonesia (CPI), Sabtu, 23 Juli 2022.
Kawasan CPI memang ramai pengunjung setiap sore hari. Apalagi di akhir pekan, kawasan ini dipadati oleh kawula muda.
Mereka terlihat memperagakan hal yang sama. Seperti yang dilakukan remaja di kawasan SCBD Jakarta. Puluhan remaja terlihat berlenggok bak model di zebra cross secara bergantian.
Tak hanya perempuan, laki-laki pun tak ketinggalan. Dalam video yang beredar di media sosial, outfit yang mereka gunakan terlihat unik dan keren.
Mereka melenggok sambil direkam video sejumlah rekannya, seperti yang dilakukan anak-anak muda dari Citayam di kawasan Dukuh Atas, Jakarta.
Sejumlah kendaraan bermotor yang melintas pun terlihat merasa terganggu dengan aktivitas anak-anak muda itu. Beberapa kali, terdengar suara klakson ketika ada yang melakukan fashion show di zebra cross.
Aksi para remaja ini pun viral di media sosial. Banyak yang menghujat, ada pula yang mendukung.
"Ikut-ikutan, padahal orang Sulawesi tinggi rasa malunya," tulis salah satu akun.
"Tidak apa-apa. Mereka butuh ruang untuk menampilkan outfit yang keren agar lebih percaya diri," ujar akun lainnya.
"Di Jakarta ada "Slebew", nanti di Makassar ada "Pakintaki, rong," sebut warganet lainnya.
- 1
- 2