Pemprov Sulsel Janji Perbaiki Jalan Rusak di Antang Tahun Ini

Juga perbaikan sistem drainase

Muhammad Yunus
Senin, 30 Mei 2022 | 14:36 WIB
Pemprov Sulsel Janji Perbaiki Jalan Rusak di Antang Tahun Ini
Jalan rusak yang dikeluhkan warga Antang, Kecamatan Manggala, Kota Makassar [SuaraSulsel.id/Istimewa]

SuaraSulsel.id - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan atau Pemprov Sulsel memberikan kabar baik untuk warga Kota Makassar.

Tahun 2022 ini, pemerintah akan segera melakukan penanganan rekonstruksi pada ruas jalan rusak di poros Antang, Kota Makassar.

Hal itu dibenarkan Kepala Dinas PUTR Sulsel, Astina Abbas, Senin (30/5/2022).

Astina mengaku, bahwa penanganan tahun ini setelah dilakukan pembahasan lebih lanjut oleh pihak lainnya.

Baca Juga:25 Penumpang Kapal Tenggelam di Perairan Pangkep Belum Ditemukan, Gubernur Sulsel: Tim Terus Melakukan Pencarian

“Insyaallah, segera tahun ini kita akan tangani rekonstruksi ruas jalan Antang yang rusak berat. Tentunya hal ini tidak lepas dari arahan langsung bapak Gubernur Sulsel (Andi Sudirman Sulaiman),” katanya.

Selain rekonstruksi jalan, akan dilakukan perbaikan sistem drainase di sekitar jalan Antang.

“Sementara akan segera dilakukan DED, kemudian akan lelang untuk penanganan fisiknya,” ungkapnya.

Ditambahkan Kepala BKAD Sulsel, Muh. Rasyid mengatakan, bahwa dalam penanganan ruas jalan Antang ini menggunakan APBD tahun anggaran 2022.

Menurutnya, penanganan jalan Antang ini termasuk kategori keperluan mendesak. Setelah melalui beberapa tahapan verifikasi terhadap pemenuhan unsur kelayakan secara administratif.

Baca Juga:Pembebasan Lahan Kereta Api Makassar - Parepare Rampung, Menteri: Insyaallah Bulan Oktober Beroperasi

Dimana hal itu sesuai dengan aturan Pasal 69 PP 12 tahun 2019 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah.

“Jalan ini sudah sangat rusak berat, jalannya turun. Sering terjadi kecelakaan. Selain itu, jalannya mengganggu aktivitas masyarakat. Sehingga sering terjadi kemacetan,” jelasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini