SuaraSulsel.id - Berikut ini sinopsis The Tinder Swindler. The Tinder Swindler jadi banyak perbincangan karena mengisahkan orang-orang yang menipu di aplikasi Tinder. The Tinder Swindler film dokumenter yang diangkat dari kisah nyata.
The Tinder Swindler bercerita tentang seorang pria tampan memanfaatkan parasnya yang memesona untuk memikat banyak orang di platform perjodohan, Tinder.
Modusnya mendekati korbannya, lalu memberikan perlakuan mewah. Namun berujung pada penipuan dan pemerasan berdasarkan kepercayaan dan rasa cinta.
Simon Leviev mengaku sebagai seorang anak dari pengusaha berlian terkenal dunia. Simon Leviev memanfaatkan popularitasnya untuk menggaet perempuan kaya, dan memanfaatkan kekayaan dari pasangannya ini untuk keuntungan pribadi.
Tidak hanya satu kali, kejahatan ini dilakukannya di banyak negara di Eropa, dengan korban yang tidak sedikit jumlahnya.
Pada akhirnya, beberapa korban berhasil menjalin kontak dan akhirnya memutuskan untuk merunut semua kebohongan yang dilakukannya.
Mereka bekerja sama untuk menangkap Simon Leviev, dan sepak terjangnya berhenti di Praha.
Film ini sebenarnya melibatkan cukup banyak orang, beberapa dari korban asli Simon Leviev, dan pemeran utamanya sendiri adalah Kristoffer Kumar.
Peran Simon Leviev dilakukan dengan sempurna, sehingga film ini terasa begitu nyata dan seperti merekam kejadian aslinya.
Baca Juga:Dear Gen Z, Ini Tips Untuk Temukan Pasangan yang Satu Frekuensi Denganmu di Tinder
Berikut Link Nonton The Tinder Swindler
(I Made Rendika Ardian)