SuaraSulsel.id - Daftar drama Korea action terbaik untuk ditonton di akhir tahun 2021. Banyak kegiatan yang mampu bermanfaat untuk mengisi waktu luang, salah satunya adalah mengapresiasi karya seni.
Beberapa cara di antaranya yakni dengan membaca buku, mempelajari sebuah lukisan, dan menonton drama Korea.
Drama Korea dengan genre tertentu dapat mempengaruhi penonton sehingga mendapat inspirasi untuk berkreativitas maupun mengisi waktu luang.
Berikut ini drama Korea dengan genre action terbaik yang wajib ditonton:
Baca Juga:Bikin Penasaran, Ini 5 Alasan Kamu Nggak Boleh Melewatkan Setiap Episode Drama Jirisan
1. My Name (2021)
Drama Korea ini menceritakan Oh Hye Jin/Yoon Ji Woo yang diperankan oleh Han So Hee sebagai seorang anak perempuan yang melakukan balas dendam atas kematian ayahnya Yoon Dong Hoon (Yoon Kyung Ho).
Ia menyaksikan langsung bagaimana ayahnya ditembak oleh orang yang tidak dikenal. Saat pemakaman ayahnya berlangsung, ia bertemu Choi Mu-jin (Park Hee-soon) yang mengaku sebagai teman baik ayahnya. Sejak pertemuan itulah, semua rencana pembalasan dendam dimulai.
Ia menjadi bagian dari Dongcheon yang merupakan jaringan narkoba terbesar di Korea. Choi Mu-jin mengatakan bahwa pembunuh ayah Yoon Ji-woo adalah seorang polisi. Akhirnya, Yoon Ji-woo pun menjadi seorang polisi untuk membalas dendam atas kematian ayahnya. Perlahan tapi pasti. Namun, di akhir cerita, ternyata selama ini Yoon Ji-woo tertipu.
Drama ini disutradarai oleh Kim Jin-min dan menghadirkan tiga senjata yang berbeda yakni pistol, belati, tongkat pemukul, dsb. Drama yang bertema action-thriller menampilkan kepiawaian Han Soo Hee yang berbeda daripada genre drama yang ia bintangi sebelumnya.
Baca Juga:10 Seleb Korea Ini Pernah Berperan Penyuka Sesama Jenis di Drakor
2. Vincenzo (2021)
Drama ini diperankan oleh Song Joong-ki sebagai Park Joo Hyung/Vincenzo Casano. Vincenzo diadopsi dan dikirim ke Italia sejak usianya 8 tahun. Ia menjadi seorang pengacara andal untuk para mafia. Namun, ada sebuah pertikaian yang mengharuskan ia segera kembali ke Korea Selatan.
Di Korea Selatan, ia mendatangi Gedung Geumga Plaza yang sebenarnya terdapat pulhan ton emas dari taipan China. Ia tidak ingin gedung itu dijual. Hanya 3 orang yang mengetahui rahasia itu dan berencana untuk mendapatkan emas itu.
Namun dalam proses mendapatkan emas, ia bertemu pengacara Hong Yu-Chan (Yoo Jae-Myung) dan putrinya Hong Cha-Young (Jeon Yeo-Bin).
3. Vagabond (2019)
Serial drama korea yang dibintangi oleh Lee Seung-Gi, Bae Suzy, dan Shin Sung-Rok adalah drama yang mengisahkan tentang pembalasan dendam atas kematian keponakan Cha Dal-Gun (Lee Seung-Gi). Keponakannya meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan pesawat.