SuaraSulsel.id - Kepolisian Resor Pelabuhan Makassar melakukan pemeriksaan kepada pemudik arus balik yang tiba di Pelabuhan Paotere, Makassar. Warga langsung diperiksa kesehatannya dengan melakukan tes Swab Antigen Covid-19.
Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Muhammad Kadarislam mengatakan, tes swab antigen Covid-19 dilakukan bersama Petugas KPP terhadap para pemudik dari empat kapal yang baru tiba di Pelabuhan Paotere Makassar, Rabu 19 Mei 2021.
"Untuk hari ini sebanyak empat kapal yang sandar di pelabuhan dengan membawa 98 penumpang. Saat tiba mereka langsung dilakukan swab antigen secara acak," kata Kadarislam.
Kadarislam menjelaskan berdasarkan data yang diterima dari pos penyekatan Pelabuhan Paotere Makassar, kapal asal Kepulauan Pangkep tersebut telah melakukan perjalanan sebanyak 15 kali pergerakan arus balik ke Makassar. Dengan menerapkan protokol kesehatan selama beroperasi.
Baca Juga:Tak Berizin, Wisuda Dua SMA di Kota Mojokerto Dibubarkan Paksa
"Meski pemudik yang dilakukan swab antigen dinyatakan negatif. Namun, tetap diminta untuk mematuhi protokol kesehatan," jelas Kadarislam.
Tujuan pemeriksaan Swab antigen Covid-19 terhadap para penumpang kapal, kata dia, tidak lain adalah untuk menekan lonjakan kasus Covid-19.
"Setiap pemudik yang tiba di Makassar melalui jalur laut akan dilakukan pemeriksaan kesehatan dengan melalui tes swab antigen. Untuk mencegah penyebaran Covid-19," katanya.
Diketahui, operasi penyekatan di Pos Pelabuhan Makassar tersebut telah berakhir pada 17 Mei 2021. Namun, kembali diperpanjang hingga 24 Mei 2021 dengan operasi yang dikenal dengan sebutan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD).
Kontributor : Muhammad Aidil
Baca Juga:Jateng Kasus Covid-19 Paling Tinggi Secara Nasional? Ini Jawaban Dinkes