Sementara hari Sabtu dan Minggu, Danny Pomanto akan mengundang seluruh para kreator untuk berkarya dalam memberikan hiburan dan edukasi kepada masyarakat Makassar.
"Hari Sabtu-Minggu adalah hari rekreasi virtual. Malamnya kita buat kuis berhadiah bersponsor dengan materi sejarah, budaya, dan lain sebagainya," ungkapnya.
Ia mengatakan, seluruh masyarakat diimbau untuk tetap berada di rumah. Menurutnya, Pemerintah Kota Makassar akan melibatkan para sinemator untuk menampilkan film-film heroisme, nasional, dan budaya.
Baca Juga:Digelar di Novotel, Appi Belum Pasti Terpilih Dalam Musda Golkar Makassar