Danny Pomanto : Berhenti Mengejek Nurdin Abdullah, Belum Tentu Kau Selamat

Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto meminta masyarakat berhenti mengejek atau merundung Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah.

Muhammad Yunus
Senin, 01 Maret 2021 | 19:21 WIB
Danny Pomanto : Berhenti Mengejek Nurdin Abdullah, Belum Tentu Kau Selamat
Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah melantik Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto dan Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi, Jumat 26 Februari 2021 / [SuaraSulsel.id / istimewa]

SuaraSulsel.id - Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto meminta masyarakat berhenti mengejek atau merundung Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah. Semua orang, kata Danny, punya aib.

"Jangan kita membully orang yang kena musibah. Karena belum tentu kau juga selamat," kata Danny di kantornya, Senin 1 Maret 2021.

Sebaiknya, kata Danny, masyarakat mendoakan Nurdin Abdullah. Sebagai warga muslim, wajib hukumnya itu.

Ia berharap Nurdin Abdullah bisa melalui ini semua. Keluarga juga bisa diberi ketabahan.

Baca Juga:Gubernur Sulsel Nurdin Tersangka KPK, Kemendagri: Semoga yang Terakhir

"Belum tentu juga kita lolos dari musibah, sekali lagi itu. Kewajiban kita secara moral, kultural dan agama, kita harus mensupport moral beliau agar tetap kuat dan tabah menghadapi ini. Persoalan hukum itu persoalan lain, ini moral," jelasnya.

Ia mencontohkan, dirinya pernah dilaporkan dengan 47 jenis tuduhan. Padahal, ia tak tahu sama sekali soal hal itu.

Namun karena merasa tak bersalah, Danny selalu lolos. Yang melaporkannya malah yang menjadi pelaku.

Dari kasus ini, lanjutnya, harus menjadi pembelajaran untuk semua. Utamanya bagi pegawai di Pemkot Makassar.

Saat ini ada kasus Bansos Covid-19 yang tengah bergulir di kepolisian. Ia mendukung agar kasus ini diusut tuntas.

Baca Juga:Gubernur Sulsel Harus Jalani Isolasi Mandiri Sebelum Kembali Diperiksa KPK

"Saya juga akan usut lewat inspektorat. Karena ini sudah menjadi tanggung jawab saya. Mulai dari cut off, kebetulan juga BPK sudah masuk," sebutnya.

Diketahui, Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah sudah ditetapkan tersangka oleh KPK, pada Minggu (28/2/2021) kemarin. Sebelumnya, dirinya dan lima orang lainnya terjaring dalam operasi tangkap tangan (OTT).

Nurdin ditersangkakan kasus suap dan gratifikasi pada proyek pengadaan barang dan jasa dan perizinan infrastruktur.

Selain Nurdin, KPK juga menetapkan kontraktor Agung Sucipto dan Sekretaris Dinas PUTR Edy Rahmat sebagai tersangka.

Kontributor : Lorensia Clara Tambing

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini