- Dengan mengenakan mukena, ia berusaha menyamarkan identitasnya saat melancarkan aksi
- Pelaku mengaku perbuatannya tidak hanya di Maros, tetapi juga di Makassar dan Pangkep
- Membakar lemari yang berisi mukena serta perlengkapan ibadah lain
RD kembali mengulangi perbuatannya dengan modus yang sama. Ia masuk ke dalam masjid secara misterius dan dan membakar lemari perlengkapan salat.
Polisi menduga ada gangguan kejiwaan pada diri pelaku. Dari hasil pemeriksaan, RD kerap melontarkan alasan yang tidak masuk akal terkait aksinya.
Ia bahkan menyebut perempuan yang hendak salat ke masjid sebaiknya membawa mukena sendiri, sehingga ia merasa perlu membakar mukena yang tersedia di masjid.
"Kami sementara mengusulkan agar pelaku diperiksa kejiwaannya oleh psikiater," kata Ridwan.
Pihak kepolisian kini tengah mendalami riwayat kesehatan mental pelaku, termasuk kemungkinan pernah mendapat perawatan sebelumnya.
Aparat juga membuka opsi rehabilitasi medis jika terbukti pelaku mengalami gangguan jiwa. Namun, proses hukum tetap berjalan sembari menunggu hasil pemeriksaan medis.
Kasus pembakaran perlengkapan ibadah ini sebelumnya menimbulkan keresahan di tiga daerah.
Banyak warga menyayangkan aksi pelaku yang dianggap tidak hanya merugikan secara materi, tetapi juga menodai ketenangan beribadah.
Masyarakat berharap kepolisian bisa memberikan sanksi tegas kepada pelaku, sekaligus memastikan insiden serupa tidak terjadi lagi.
Baca Juga: Wagub Sulsel Geram: Tutup Dapur Makan Bergizi Gratis yang Tak Layak!
Kapolres Maros, AKBP Douglas Mahendrajaya menegaskan bahwa pihaknya tidak akan menoleransi setiap tindakan yang mengancam ketenteraman masyarakat, terlebih jika menyangkut rumah ibadah.
"Tempat ibadah adalah ruang sakral bagi masyarakat. Kami tidak akan membiarkan tindakan perusakan seperti ini terjadi berulang," ujar Douglas.
Douglas juga mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak terprovokasi.
Ia memastikan kepolisian akan menuntaskan kasus ini dan memproses pelaku sesuai hukum yang berlaku.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Sejarah! Wali Kota New York Dilantik Pakai Al-Quran di Stasiun Kereta Bawah Tanah
-
318 Ribu Penumpang Nikmati Kereta Api Maros-Barru Sepanjang 2025
-
9 Peristiwa Viral Mengguncang Sulawesi Selatan Selama 2025
-
Respons Warga Makassar soal Registrasi Kartu SIM Wajib Verifikasi Wajah di 2026
-
Rahasia Peradaban 8.000 Tahun di Sulawesi Tengah, Fadli Zon Serukan Pelestarian