SuaraSulsel.id - Masyarakat Adat Nusantara (Matra) dari berbagai daerah memperingati Haul ke-354 Mallombassi Daeng Mattawang Karaeng Bontomangape Sultan Hasanuddin Tumenanga Ri Balla Pangka’na di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.
Paduka Yang Mulia Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya (KGPAA) Mangku Alam II di Kabupaten Gowa, mengatakan yang hadir pada Haul ke-354 Raja Gowa Abad XVI itu mengucapkan terima kasih secara langsung kepada Pemerintah Kota Makassar atas partisipasi penuhnya untuk kesuksesan acara haul Sultan Hasanuddin.
“Saya sangat berterima kasih kepada Pemkot Makassar. Baru pertama kali saya lihat ada pemerintah kota yang membantu suksesnya acara haul seperti ini,” tuturnya.
Ia pun berharap silaturahim antara pemerintah dan masyarakat adat nusantara perlu diperkuat persaudaraannya untuk kemajuan bangsa tanpa menafikan latar belakang sejarah.
Baca Juga: Bikin Mudah dan Murah! UGM Yogyakarta Gelar Ujian Masuk di Kota Makassar
Dia pun berharap jalinan itu lebih memperkuat persaudaraan dan senantiasa menjaga persatuan serta kesatuan untuk melanjutkan perjuangan.
Haul yang diperingati langsung di Kompleks Makam Sultan Hasanuddin itu dirangkaikan dengan upacara adat hingga Appadongko Bunga atau menabur bunga ke makam Sultan Hasanuddin.
Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkot Makassar Firman Pagarra dalam sambutannya mengajak seluruh anggota Matra untuk menjadikan haul ini sebagai washilah untuk memperkuat silaturahim dan menjadi momentum pelestarian nilai budaya.
Dia menyebutkan peringatan haul ini mengandung banyak nilai-nilai sejarah yang kuat untuk mengingat kembali perjuangan sosok ayam jantan dari timur yang disegani dunia.
“Saat ini mari kita mengambil hikmah dengan mengenang jasa dan hasil perjuangan Sultan Hasanuddin yang selama ini menjadi legenda suri tauladan perjuangan selama pengabdiannya kepada masyarakat,” ucapnya.
Baca Juga: Perpustakaan Unik di Makassar: Wisata Budaya, Kafe, dan Buku dalam Satu Tempat
Ia pun berpesan kepada generasi penerus untuk mengambil setiap kepemimpinan dan perjuangan Sultan Hasanuddin sebagai contoh dan mengamalkannya lewat perilaku di kehidupan ke depannya.
Pada kesempatan ini pula, Firman Pagarra mengundang langsung para raja dan hadirin untuk hadir pada F8 Makassar yang akan digelar pada Juli 2024.
“Makassar sangat menjunjung tinggi budaya. Karenanya saya dengan hormat mengundang langsung para hadirin di sini untuk menghadiri F8 Makassar di Bulan Juli tahun ini. Festival tingkat international tersebut menampilkan banyak hal salah satunya keindahan budaya beserta nilai-nilainya,” ungkap Firman.
Berita Terkait
-
Bias Antara Keadilan dan Reputasi, Mahasiswi Lapor Dosen Cabul Dituduh Halusinasi
-
Promo Kuliner Khusus Nasabah BRI di Makassar: Dari Kopi Hingga Steak, Diskon Hingga 20%!
-
Dibela Orang Asli Bugis, Denny Sumargo dan Farhat Abbas Ditantang Naik Ring
-
Tiga Pengusaha Skincare di Makassar Jadi Tersangka, Tapi Identitas Dirahasiakan Polisi
-
Denny Sumargo Orang Mana? Cucu Crazy Rich Lancar Bilang Siri Na Pacce saat Tinggalkan Rumah Farhat Abbas
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
Terkini
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN
-
Lari Bareng di Bali Bisa Borong Hadiah Ratusan Juta
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik
-
Apakah Garmin Venu 3 Memiliki Layar Sentuh? Temukan Jawaban Beserta Fitur-Fitur yang Dimilikinya
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri