SuaraSulsel.id - Satuan Lalu lintas Polrestabes Makasssar, Sulawesi Selatan, menyita sebanyak 4.895 buah knalpot brong yang digunakan kendaraan dalam penindakan ribuan motor dan ratusan mobil selama Januari-November 2023.
"Selama 11 bulan ini telah disita barang bukti sepeda motor sebanyak 5.179 unit dan mobil 306 unit yang melanggar lalu lintas. Khusus untuk knalpot brong ini. ada sebanyak 4.665 buah digunakan motor dan 230 buah untuk mobil," kata Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Mukhamad Ngajib didampingi Kasat Lantas AKBP Amin Toha saat merilis penindakan di Mapolrestabes Makassar, Selasa 12 Desember 2023.
Dari jumlah tersebut, kata Ngajib, sebagian telah diambil pemiliknya setelah mengikuti sidang dan membayar denda usai ditilang dan khusus untuk knalpot brong atau racing yang disita petugas tersebut rencananya akan dibuat patung.
"Rencananya kita akan buatkan patung knalpot supaya ini menjadi icon di Kota Makassar agar masyarakat dapat memahami kalau penggunaan knalpot brong seperti ini dilarang," ucap mantan Kapolres Kota Palembang ini.
Ngajib menekankan pemakaian knalpot brong tersebut bisa berdampak pada kecelakaan lalu lintas hingga memicu terjadinya balapan liar.
Selain suaranya yang sangat bising mengganggu pendengaran orang, juga melanggar aturan berlalu lintas karena peruntukannya digunakan pada turnamen balap resmi.
"Kita terus mengajak pengguna kendaraan agar selalu menggunakan knalpot standar. Nantinya, tidak ada lagi masyarakat yang terganggu dan melakukan balap liar, termasuk juga itu freestyle (gaya bebas berkendara)," tuturnya.
Pihak kepolisian bahkan terus mengimbau kepada masyarakat taat berlalu lintas, tidak menjadikan jalan sebagai arena balap, mematuhi rambu-rambu lalu lintas yang ada serta menghargai pengendara lainnya.
"Kami terus menghimbau masyarakat taat berlalu lintas, jangan melanggar lalu lintas seperti melawan arus, tidak mengenakan helm dan kelengkapan kendaraan lainnya karena dapat berakibat kecelakaan, baik kepada dirinya maupun orang lain," papar Ngajib. (Antara)
Baca Juga: Membunuh dan Memperkosa di Jalan Muhammad Yamin Makassar, Dominggus Diancam Hukuman Mati
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Kisah 6 Orang Makassar Tewaskan 300 Tentara di Thailand
-
Hamil Muda Jualan Skincare Ilegal, IRT di Kendari Terancam 12 Tahun Penjara
-
902 Siswa Disabilitas Dapat Bantuan Tabungan Pendidikan dari Gubernur Sulsel
-
387 Eks Penderita Kusta Makassar Terima Bantuan Pemprov Sulsel
-
PSM Makassar Usung 'Siri na Pacce' Lawan Persik Kediri: Misi Bangkit dari Keterpurukan!