SuaraSulsel.id - Pemerintah Kabupaten Mamuju Provinsi Sulawesi Barat akan menambah jumlah kendaraan ambulans hingga 10 unit di tingkat Puskesmas. Untuk memaksimalkan pelayanan kesehatan.
"Pemerintah di Mamuju akan menambah jumlah kendaraan ambulans hingga 10 unit. Untuk memberikan pelayanan masyarakat di seluruh Puskesmas di Mamuju, tahun ini," kata Bupati Mamuju, Sutinah Suhardi di Mamuju, Kamis 11 Agustus 2022.
Ia mengatakan, Pemerintah di Mamuju, telah menerima informasi bahwa terdapat masyarakat yang meninggal di Puskesmas Kecamatan Kalumpang.
Namun harus ditandu sejauh 13 kilometer. Karena tidak dilayani untuk menggunakan kendaraan ambulans.
Menurut dia, kondisi tersebut sangat disesalkan dan tidak seharusnya terjadi, dan seharusnya pihak Puskesmas memberikan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan kendaraan ambulans.
Oleh karena itu ia mengatakan, selaku pemerintah di Mamuju dirinya dan berharap tidak ada lagi kejadian seperti itu.
"Sangat disayangkan Puskesmas Kecamatan Kalumpang yang tidak memiliki inisiatif mengantar jenazah untuk dimakamkan oleh keluarganya, kejadian ini jangan lagi terulang," katanya.
Ia mengatakan, pemerintah di Mamuju akan mengevaluasi kinerja Puskesmas Kalumpang karena tidak maksimal memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
Ia menyampaikan, kendaraan ambulance itu seharusnya digunakan mengantar jenazah, karena itulah fungsinya dan seluruh Puskesmas di Mamuju telah diminta untuk mengantarkan jenazah sesuai dengan tugasnya.
Baca Juga: Video Viral Warga Jalan Kaki 13 Km Sambil Panggul Jenazah, Puskesmas Tak Mau Pinjamkan Ambulans
Ia juga menyampaikan, Pemerintah di Mamuju sangat berharap masukan dari masyarakat untuk meningkatkan pelayanan kesehatan di Mamuju.
"Pemerintah akan menambah jumlah kendaraan ambulance 10 unit tahun ini, tujuannya agar tidak ada lagi kasus seperti di atas, yang tentu sangat tidak diharapkan," katanya. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
PSI Siap Sambut Kehadiran Rusdi Masse di Rakernas Makassar
-
Alat Berat Mulai Bekerja Bangun Stadion Sudiang Makassar, Siap Tampung 27 Ribu Penonton!
-
4 Anggota Brimob Diamankan Usai Tembak Warga di Lokasi Tambang Ilegal
-
34 Proyek 'Waste to Energy' Akan Dibangun di Seluruh Indonesia
-
Kepala Daerah Dipilih DPRD? Parpol di Sulawesi Selatan Terbelah