SuaraSulsel.id - Pintu dan dinding salah satu gedung di Masjid Al Markaz Kota Makassar ambruk. Penyebabnya karena angin kencing.
Hal tersebut diketahui dari video yang dibagikan pengurus masjid. Dalam video tersebut terlihat pintu gedung yang terbuat dari kaca ambruk dan pecah.
Begitu pun dengan dinding gedung yang terbuat dari bahan triplek. Kerusakannya cukup parah.
"Keluar ki ibu, itu di samping (dinding) sudah goyang-goyang begini terus," kata seorang ibu di dalam video tersebut. Ia terdengar mengimbau orang lain yang ada di dalam gedung tersebut.
Seorang warga dalam video mengatakan kejadian itu lebih parah dari gempa bumi. Karena kerusakan yang diakibatkan sama ketika terjadi gempa bumi.
Tak hanya ruang gedung di Masjid Al Markaz yang rusak. Kantor Polsek Bontoala di Jalan sunu juga rusak.
Atap kantor bahkan terlihat diterbangkan angin. Akibatnya jalan raya tertutup oleh reklame.
Di kantor Gubernur Sulsel pun demikian. Ada empat pohon yang disebutkan tumbang.
Seperti diketahui, angin kencang dan hujan lebat mengguyur kota Makassar pada Kamis, 23 September 2021. Hujan turun sejak pagi hari.
Baca Juga: Wali Kota Makassar Wajibkan PNS hingga Honorer Bawa Lansia Demi Genjot Vaksinasi
Hujan ringan hingga sedang diprediksi akan terjadi di hampir semua wilayah di Sulsel hingga esok hari. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika juga mengingatkan soal gelombang tinggi di selat Makassar yang mencapai 2,5 meter.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Tangis Bupati Gowa Pecah Lihat Kondisi Warga Miskin Ekstrem
-
Kampung Nelayan di Sulsel Ekspor Perdana Ikan Segar ke Arab Saudi
-
Waspada! Begini Rentetan Modus Jaksa Gadungan di Sulsel
-
CEK FAKTA: Benarkah Air Sinkhole di Limapuluh Kota Menyembuhkan Penyakit?
-
Begini Perkembangan Terbaru Penanganan Kasus di Morowali oleh Polda Sulteng