SuaraSulsel.id - Ketua Harian Komisi Penanggulangan Aids (KPA) Provinsi Papua Anton Tony Mote mengatakan, jumlah data pengidap kasus HIV/AIDS di Provinsi Papua hingga 1 Desember 2021 mencapai 46.967 kasus. Tersebar di 29 kabupaten/kota Provinsi Papua.
"Dari data jumlah terbaru untuk di Provinsi Papua yakni Jayapura 508 kasus dan Nabire 466 kasus menempati jumlah kasus tertinggi,"ungkap Ketua Harian KPA Papua Anton Mote di sela-sela peringatan hari AIDS Internasional 1 Desember di Jayapura, Rabu 1 Desember 2021.
Dikatakannya untuk mencegah penyebaran dan penularan HIV/AIDS pihak KPA Papua bersama sejumlah elemen masyarakat, LSM, tokoh agama dan para ODHA melakukan kampanye tentang pencegahan virus HIV/AIDS melalui kegiatan doa dan jalan bersama.
Ketua KPA Anton Mote mengatakan kampanye pencegahan HIV/AIDS dilakukan bersama warga Papua pada peringatan hari AIDS sedunia menjadi salah satu rangkaian peringatan mengisi hari AIDS internasional.
Baca Juga: Warga Kendari Dihimbau Cegah Virus HIV AIDS, Jauhi Seks Bebas
"Acara perayaan hari AIDS sedunia meningatkan semua elemen warga Papua bahwa penyakit menular ini masih ada sehingga diperlukan kebersamaan untuk mencegahnya," kata Anton Mote di sela-sela perayaan hari AIDS internasional dipusatkan di halaman gedung Sasana Krida kantor gubernur Papua Dok II Jayapura.
Ia mengakui, selain jalan dan doa bersama dilakukan juga penandatanganan fakta integritas dari perwakilan pemerintah, LSM,tokoh agama, tokoh adat, profesional dan lembaga non pemerintah untuk ikut serta mendukung pencegahan HIV/AIDS.
Anton menyebut, jumlah penderita HIV/AIDS di Provinsi Papua berdasarkan data terbaru sebanyak 46.967 kasus tersebar di 29 kabupaten/kota Provinsi Papua.
Ketua panitia hari AIDS sedunia Asri Gombo mengakui, melalui kampanye HIV/AIDS dapat meningkatkan kesadaran warga Papua untuk ikut peduli melakukan pencegahan virus HIV/AIDS.
"Panitia hari AIDS internasioal membuat kegiatan jalan pagi bersama, ibadah syukur, hiburan rakyat dan pembagian hadiah door prize,"ungkap Asri Gombo.
Baca Juga: Orang Papua Peringati 1 Desember di Jakarta, Polisi Tutup Akses Jalan ke Istana Negara
Kegiatan kampanye hari AIDS internasional 1 Desember 2021 di Kota Jayapura berlangsung dengan aman dan lancar serta mengutamakan prokes mencegah COVID-19.
Berita Terkait
-
Kunjungan Kardinal Indonesia Jadi Harapan Besar Umat Katolik Papua Tengah
-
Pemprov Papua Tengah Gelar Doa Bersama Sambut Pilkada 2024
-
Pilkada Perdana Papua Tengah: Logistik 80% Terdistribusi, KPU Optimis Sukses
-
Gunakan CCTV, Pemprov Papua Tengah Antisipasi Gangguan Keamanan Pilkada Serentak
-
Akademi Persib Bandung Jadi Wakil Indonesia di Gothia Cup 2025
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Perintah Prabowo! Dua Proyek Bendungan di Sulsel Tidak Dilanjutkan
-
Dua Hari Satu Malam! Perjalanan Ekstrem Antar Logistik Pilkada ke Desa Terpencil di Sulsel
-
Terungkap! Sanksi Dosen Pelaku Pelecehan Seksual di Unhas Tidak Berat
-
Daftar Pemain PSM Makassar Dipanggil PSSI untuk Piala AFF 2024
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN