SuaraSulsel.id - PON Papua telah berakhir. Namun masih ada beberapa kisah yang dibawa pulang oleh para atlet ke daerah asal.
Misalnya kisah atlet Takraw Gorontalo yang berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021. Sempat ditawari Rp200 juta. Agar kalah saat pertandingan.
Namun semangat untuk memberikan terbaik dan membawa nama harum daerah, membuat Tim Takraw Gorontalo menolak suap tersebut.
Mengutip gopos.id -- jaringan Suara.com, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Gorontalo, Fikram Salilama, membenarkan hal tersebut.
Atlet Gorontalo sempat mendapatkan tawaran Rp200 juta agar mau mengalah. Tawaran uang ratusan juga itu sebagai sogokan dari tim lawan agar tim takraw Gorontalo mau menghentikan langkahnya ke babak selanjutnya.
“Tapi kita menolak uang itu,” ungkap Fikram ditemui tiba di Bandara Djalaludin Gorontalo, Jumat (15/10/2021).
Fikram mengatakan, pihaknya tak tertarik sama sekali soal tawaran melimpah dan menggiurkan tersebut sebab pihkanya konsisten menjaga nama baik Daerah dan kontingen Provinsi Gorontalo.
“Hasilnya kami mampu memenangkan pertandingan dan berhasil membawa medali emas,” tegasnya.
Dirinya menyampaikan dari kejadian tersebut pihaknya belajar banyak dan harus kembali mempersiapkan diri kedepannnya di ajang-ajang Kegiatan olahraga besar.
Baca Juga: Dugaan Malpraktik di Rumah Sakit Multazam Gorontalo, Usus dan Empedu Pasien Tersayat
“Seperti ini harus dihindari, terutama untuk kita semua terkhusus atlet maupun pelatih,” pungkas Fikram.
Di tempat yang sama, salah satu Atlet Takraw Provinsi Gorontalo, Abdul Halim menegaskan benar adanya soal pemberian uang tersebut agar tim dari Gorontalo kalah dalam pertandingan saat berlaga di PON XX Papua.
“Namun sekali lagi saya tegaskan kita menolak hal tersebut, jangan cuma karena uang kita harus mengalah, ini semua kita lakukan demi Provinsi Gorontalo,” ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Respons Warga Makassar soal Registrasi Kartu SIM Wajib Verifikasi Wajah di 2026
-
Rahasia Peradaban 8.000 Tahun di Sulawesi Tengah, Fadli Zon Serukan Pelestarian
-
Anak Buah Tito Karnavian dan Lima Orang Ini Dicegah ke Luar Negeri
-
15 Jasad Korban Panti Werdha Hangus Tak Bisa Dikenali
-
Wali Kota Makassar Akan Bongkar Bangunan dan Parkir Liar