SuaraSulsel.id - Sebanyak 9 tahanan Polres Merauke pura-pura minta air panas. Dengan cara berteriak ke petugas jaga. Setelah diberikan, bukannya berterima kasih malah menganiaya petugas dan kabur.
Peristiwa kaburnya tahanan dari sel terjadi pada, Senin 28 Juni 2021. Mereka kabur dengan memanfaatkan kelengahan petugas jaga saat mengantar air panas kepada tahanan.
Mengutip KabarPapua.co -- jaringan Suara.com, Waka Polres Merauke Kompol Leonardo Yoga saat dikonfirmasi membenarkan kabar tersebut. Tiga dari 9 tahanan berhasil ditangkap.
“Dari 9 tahanan yang kabur, 3 orang tahanan lainya berhasil di tangkap,” kata Yoga, Senin.
Baca Juga: Waduh! Tahanan BNN Kabur Usai Siram Muka Penjaga Pakai Air Cabai
Kaburnya 9 tahanan berawal dari teriakan tahanan yang meminta air panas kepada petugas jaga. Tak lama kemudian, petugas jaga pun mengantar air panas kepada tahanan.
Tiba-tiba, sambungnya, tahanan malah menganiaya petugas pengantar air panas dan kemudian kabur. Bripka Apri mengalami luka-luka akibat kekerasan oleh para tahanan, namun sudah membaik.
“Awalnya dari permintaan air panas dan atas dasar kemanusiaan anggota jaga memberikan pelayanan. Saat petugas masuk ke dalam sel, mereka langsung mendobrak pintu sel menganiaya petugas, lalu melarikan diri,” beber mantan Kabag Ops Polresta Jayapura Kota ini.
Berdasarkan data Polres Merauke, 7 tahanan yang kabur merupakan pelaku tindak kriminal penganiayaan, narkoba dan perkosaan. Saat ini Tim Opsnal dan Tim Rajawali telah dikerahkan untuk mengejar 7 tahanan yang masih kabur.
“Kami masih buru, pencarian dilakukan di pintu-pintu keluar. Kami mengingatkan bagi tahanan yang lari untuk segera mungkin menyerahkan diri, jangan salahkan kami jika ada tindakan tegas dari petugas,” pesan Yoga.
Baca Juga: Dua Tahanan Kabur Bobol Plafon Lapas, Polisi Tangkap di Tempat Berbeda
Berita Terkait
-
Polisi Kenya Buru 'Vampir' Pembunuh Berantai yang Kabur, Hadiah Besar Disiapkan
-
Kengerian Mengintai Warga! Psikopat Pelaku Pembunuhan Berantai Kabur dari Penjara
-
Nekat Loncat Pagar, Tahanan Kabur usai Divonis di PN Sarolangun Jambi Terekam CCTV!
-
Maling HP Nekat Kabur saat Divonis Hakim, Pelarian Hendra Sia-sia Meski Sudah Ngumpet di Rumah Warga
-
Kronologi 7 Tahanan Kabur Dari PN Cianjur, Lari Usai Jalani Persidangan
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
Terkini
-
Ditangkap di Makassar! Remaja Penikam ODGJ di Pangkep Tak Berkutik
-
Dewan Pers Apresiasi Komitmen BRI Tingkatkan Kompetensi Jurnalis
-
Praktik Prostitusi Online di Pangkep Terbongkar
-
Ketum Dewan Korpri Prof Zudan Tinjau Lokasi Tiga Cabang Lomba MTQ Korpri VII
-
Terdakwa Penimbun Istri di Makassar Divonis Seumur Hidup