SuaraSulsel.id - Percaya diri dan kerja keras adalah tangga menuju kunci sukses. Hal tersebut juga menjadi prinsip Aty Kodong.
Pemilik nama Nur Aty itu adalah jebolan kontes Dangdut di salah satu TV swasta 2014 silam. Ia mengaku, dulunya juga bukan siapa-siapa. Setelah mengikuti audisi dangdut D'Academy, nasib baik mulai menghampirinya.
Aty mengapresiasi Bintang Suara yang akan diselenggarakan oleh Suara.com bekerja sama dengan ProAktif. Ia bilang momen seperti itu harus dimanfaatkan oleh talenta-talenta muda yang hobi nyanyi dangdut.
"Intinya sih percaya diri dan berdoa. Semua akan dimudahkan," kata Aty, Sabtu (28/11/2020).
Aty mengaku, Bintang Suara bisa menjadi panggung bagi penyanyi dangdut yang belum menunjukkan bakatnya selama ini. Apalagi digelar secara online, lebih mudah.
"Saya sangat mengapresiasi, artinya perhatian orang-orang terhadap dangdut ke depan itu sangat besar," ujarnya.
Aty mengaku grogi saat tampil audisi pertama kalinya. Apalagi, waktu itu harus bersaing dengan ribuan peserta dari daerah lain.
"Tapi berkat dukungan semua pihak, saya bisa. Saya kemudian bisa seperti ini karena dukungan keluarga, teman dan semua rakyat Indonesia," jelasnya.
Ia pun mengajak seluruh masyarakat Indonesia, utamanya warga Sulawesi Selatan, untuk ikut meramaikan audisi Bintang Suara.
Baca Juga: Dukung Audisi Bintang Suara, Aty Kodong: Penyanyi Dangdut Juga Bisa Sukses
Ia bilang warga Sulsel tak boleh kehilangan penyanyi dangdut. Lewat Bintang Suara juga bisa menjadi pembuka rejeki.
Sama seperti dirinya, menurutnya penyanyi dangdut juga bisa sukses. Asal punya niat dan tidak malu. Selain sibuk manggung, Aty sendiri kini mengurusi bisnis kosmetik dan kafenya.
"Asal ada rasa mau dan malunya dibuang jauh-jauh. Penyanyi dangdut juga bisa sukses sama dengan penyanyi lainnya. Tinggal kemauan saja," tukasnya.
Diketahui, Bintang Suara merupakan ajang pencarian bakat penyanyi dangdut yang akan digelar dalam waktu dekat.
Kalian yang punya kemampuan diberi kesempatan untuk menunjukkan bakat di industri musik Tanah Air. Nantinya, jebolan kontes tersebut akan diproduseri langsung oleh label Pro Aktif.
Sosialisasi akan dilakukan pihak Arkadia Digital Media Tbk, melalui situs-situs berita yang dikelola. Termasuk lewat media sosial yang membuat ajang ini makin dikenal khalayak.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Kaesang Tegas Tolak Laporan ABS, PSI: Struktur Partai Jadi Kunci Kemenangan 2029
-
Prof. Morten Meldal Tantang Peneliti Unhas Lahirkan Inovasi Berkelanjutan
-
Luwu Raya Siap Jadi Provinsi? Sekda Sulsel Telpon Dirjen Otonomi Daerah
-
Kenapa Karta Jayadi Belum Kembali Jadi Rektor UNM? Ini Jawaban Mendiktisaintek
-
Tembus Rp16,83 Triliun, Siapa Penerima KUR Terbanyak di Sulsel?