SuaraSulsel.id - Jalan Metro Tanjung Bunga Kota Makassar akan menjadi jalan terlebar di Indonesia. Selain tersebut juga akan menjadi landmark Kota Makasar.
Dilansir dari Makasar.terkini.id media jaringan Suara.com Gubernur Sulsel, Prof Nurdin Abdullah mengatakan, pengerjaan proyek tersebut ditargetkan hingga Desember tahun ini untuk tahap segmen pertama.
Ia yakin, tersedianya infrastruktur jalan yang memadai, ini semakin mendorong masuknya investasi di Sulsel.
“Bayangkan saja kalau ini kita harus beli, ini akan menganggu anggaran kita. Dengan masyarakat memberikan hibah kepada pemerintah ini akan menghemat anggaran kita dan lebih mempercepat penyelesaian,” katanya saat melakukan pematokan lahan pelebaran Jalan Metro Tanjung Bunga dan penyerahan sertifikat hibah lahan di Jalan Metro Tanjung Bunga, Minggu (13/9/2020).
Menurutnya, jalan tersebut akan dikerjakan hingga 6 Km dan lebar 50 meter.
Adapun fasilitasnya, Pedestrian dan jalur sepeda lebar 6,6 m, jalur hijau 2 m, jalur lambat 4,8 m, jalur hijau 1 m, jalan utama 9,6 m dan jalur hijau 2 m.
“Hari ini kita memulai bersama-sama melakukan pematokan batas perlebaran, kita sangat bersyukur bahwa pemilik lahan yang ada di sini itu memberikan hibah cuma-cuma,” kata Nurdin.
Sementara, HM Aksa Mahmud salah satu pemberi hibah lahan menyatakan, bahwa ini sebagai bukti partisipasi sebagai warga Kota Makassar.
“Jadi saya mengajak seluruh warga yang punya tanah, apabila untuk kepentingan umum saya kira harus kita relakan untuk menyumbangkan dan menghibahkan kepada pemerintah daerah. Agar daerah kita maju terus,” ucapnya.
Baca Juga: Usir Kapal Pengeruk Pasir di Kodingareng, Nelayan-Aktivis Ditangkap
Berita Terkait
-
Kronologis Penangkapan 3 Persma dan 7 Nelayan di Sulsel
-
Polisi Tangkap Nelayan, Kontras: Lindungi Rakyat, Bukan Tameng Korporasi
-
Protes Nelayan dan Aktivis Dibalas Pukulan dan Injakan Oknum Polair Sulsel
-
Tiga Jurnalis Pers Mahasiswa Ditangkap, Begini Kata LBH Makassar
-
Ini Harapan Andi Sudirman Untuk Asesor di Sulawesi Selatan
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
PSM Makassar Tanpa Tavares: Siapa Ahmad Amiruddin, Pelatih Interim Juku Eja?
-
Gubernur Sulsel Wajibkan Program MBG Serap Pangan Lokal
-
Benteng Terakhir Runtuh: Saat Ayah Kandung dan Guru Jadi Predator Paling Keji di Makassar
-
Maluku Lakukan Operasi Bypass Jantung Pertama Sejak RI Merdeka
-
Ketua PKK Sulsel Beri Hadiah Rp300 Juta di Jambore PKK 2025