Selama lebih dari tujuh musim bersama PSM, Wiljan Pluim menorehkan statistik mentereng. Ia melakoni 180 pertandingan dengan catatan 47 gol dan 51 assist.
Tak hanya itu, Wiljan Pluim juga berhasil mengantarkan PSM Makassar meraih gelar Piala Indonesia 2018/19 dan terbaru trofi Liga 1 2022/23.
Sepanjang berkarier di Indonesia, Pluim tiga kali masuk ke dalam Liga 1 Team of The Season dan terpilih menjadi Pemain Terbaik (MVP) Liga 1 2022/23.
Kontributor: Aditia Rizki
- 1
- 2