PPIH Makassar Sediakan Jasa Make Up Artist untuk Jemaah Haji yang Ingin Tampil Cantik

Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) debarkasi Makassar memberikan layanan istimewa kepada jemaah haji

Muhammad Yunus
Selasa, 18 Juli 2023 | 11:45 WIB
PPIH Makassar Sediakan Jasa Make Up Artist untuk Jemaah Haji yang Ingin Tampil Cantik
Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) debarkasi Makassar memberikan layanan make up kepada jemaah haji yang baru tiba dari tanah suci [SuaraSulsel.id/Istimewa]

SuaraSulsel.id - Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) debarkasi Makassar memberikan layanan istimewa kepada jemaah haji yang baru tiba dari tanah suci.

Tidak hanya memastikan kenyamanan mereka, PPIH juga menyediakan jasa make up artist bagi jemaah haji perempuan yang ingin tampil cantik dan mempesona sebelum kembali ke kampung halaman.

Di aula Arafah asrama haji Sudiang Makassar, tempat jemaah diterima setelah mendarat di Bandara Sultan Hasanuddin Makassar, terdapat "Make Up Corner".
Dalam ruangan tersebut para ibu haji dapat mempercantik wajah mereka melalui layanan make up artist.

Para make up artist yang terampil akan menggunakan berbagai jenis kosmetik seperti blush on, pensil alis, gincu (lipstik), serta bedak yang disesuaikan dengan permintaan jemaah.

Baca Juga:Ada Jalur Cepat Lansia dan Mockup Pesawat di Embarkasi atau Debarkasi untuk Layani Jemaah Haji

Selain merias wajah, lima pegawai UPT Asrama Haji yang bertugas di Make Up Corner juga membantu jemaah haji perempuan dalam memasangkan pakaian "kebesaran" dan hijab berhias yang sesuai dengan keinginan mereka.

Sulpiadianti, koordinator penyedia layanan jasa make up artist di aula Arafah Asrama Haji Makassar, menjelaskan bahwa setiap jemaah haji perempuan ingin tampil cantik di depan keluarga setelah pulang dari tanah suci.

Motivasi inilah yang mendorong timnya untuk membantu mewujudkan impian dan keinginan para jemaah tersebut.

Ia juga menegaskan bahwa niat mereka bukan semata-mata bisnis, tetapi juga berbagi dengan keahlian yang mereka miliki. Meskipun peluang bisnis dalam bidang ini cukup menjanjikan, mereka memilih untuk tidak memasang tarif.
Sebagai gantinya, mereka menerima sumbangan yang diberikan secara sukarela oleh jemaah sebagai bentuk keikhlasan.

Meskipun tidak ada tarif yang ditetapkan, jemaah yang datang ke Make Up Corner sepertinya memahami harga kosmetik dan peralatan make up yang digunakan.

Baca Juga:CEK FAKTA: Jemaah Haji Dukung Anies, Ribuan Orang Deklarasi Langsung Depan Ka'bah

Ria, salah satu rekan Sulpiadianti, menyatakan bahwa para ibu hajjah yang mendatangi mereka sudah terbiasa menggunakan jasa make up sehingga mereka memiliki pemahaman tentang biaya yang terlibat, meskipun tidak ada tarif yang resmi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini