Jamaah An Nadzir Kabupaten Gowa Lebaran Idul Fitri Jumat 21 April 2023

An Nadzir memiliki metodologi sendiri dalam penentuan Idul Fitri. Berbeda dengan pemerintah dan Muhammadiyah

Muhammad Yunus
Selasa, 18 April 2023 | 15:09 WIB
Jamaah An Nadzir Kabupaten Gowa Lebaran Idul Fitri Jumat 21 April 2023
Jamaah An Nadzir saling berpelukan usai melaksanakan Shalat Idul Adha di Kampung Butta Ejayya, Kecamatan Bontomarannu, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Senin (19/7/2021). ANTARA FOTO/Abriawan Abhe

Lalu, pada ramadan ke 30, bertepatan dengan Kamis, 20 April 2023. Bulan diprediksi masih duluan terbit di timur sekitar jam 05.46, sementara matahari terbit sekitar jam 05.54 Wita, selisih kurang lebih 8 menit.

Hal ini sesuai dengan adanya fenomena alam yang secara sunnatullah terjadinya gerhana matahari hibrid sekitar jam 12.15 Wita. Yang juga akan diikuti dengan terjadinya pasang puncak air laut, sebagai salah satu indikator dan parameter pergantian bulan.

Dengan adanya peristiwa gerhana matahari hibrid pada Kamis, 20 April 2023 sekitar jam 12.15 Wita, hal ini sebuah tanda dan bukti yang menunjukkan terjadinya pergantian bulan.

"Maka puasa pada hari Kamis tidak full sampai Maghrib, hanya setengah hari saja. Hal ini dilakukan sebagaimana yang diajarkan dan dicontohkan oleh guru dan imam KH Syamsuri Abdul Madjid, demi kehati-hatian dan menjaga hukum yang mengharamkan puasa di 1 Syawal," tuturnya.

Baca Juga:Idul Fitri 2023 Kemungkinan Beda Hari, Masih Boleh Puasa Ramadhan? Ustaz Khalid Basalamah: Yang Penting...

Kata Samiruddin, jamaah An-Nadzir melakukan buka puasa setelah selesai pelaksanaan shalat Sunnah kusuf, yakni sekitar jam 12.30 Wita. Shalat Sunnah kusuf dilakukan secara berjamaah di Masjid Baitul Muqaddis Pondok An Nadzir atau dilakukan di rumah masing-masing bersama keluarga.

Kontributor : Lorensia Clara Tambing

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini